BOM GUNCANG BANDUNG Hari Ini, Andri Gunawan: Tak Menggoyahkan Persatuan Kita Sebagai Bangsa

- 7 Desember 2022, 21:11 WIB
Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan/dok. IST
Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan/dok. IST /

GALAMEDIANEWS - Peristiwa bom guncang Bandung hari ini, Rabu, 7 Desember 2022, mendapat sorotan dari berbagai pihak.

Bom bunuh diri itu terjadi di area Polsek Astana Anyar, Kota Bandung.

Akibat peristiwa itu, 10 orang terluka dan seorang anggota Polri meninggal dunia.

Dari 10 orang yang terluka, 9 merupakan anggota Polsek Astana Anyar dari seorang lainnya warga sipil yang sedang berjalan melintas di depan kantor Polsek.

Baca Juga: Pelaku Bom Bunuh Diri POLSEK ASTANA ANYAR Masuk Jaringan JAD dan Terpidana Terorisme

Ketua Karang Taruna Kota Bandung, Andri Gunawan ikut angkat bicara terkait peristiwa memilukan itu.

Ia turut berduka atas gugurnya anggota Polri dan belasan korban lainnya yang terluka.

Di sisi lain, Andri pun menyoroti soal aksi yang dilakukan oleh pelaku yang belakangan oleh Kapolri disebut berasal dari jaringan JAD.

"Jika mereka melakukannya untuk menegakkan kebenaran, kebenaran apa yang ditegakkan dengan mencabut nyawa orang yang tidak bersalah," tutur Andri, kepada galamedianews, Rabu, 7 Desember 202.

"Kebenaran apa yang ditegakkan dengan membuat anak menjadi yatim dan perempuan menjadi janda," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Usman Alwasim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x