98 Orang di Secapa AD Dinyatakan Negatif Covid-19

- 13 Juli 2020, 11:10 WIB
Ilustrasi. (Pikiran Rakyat)
Ilustrasi. (Pikiran Rakyat) /


GALAMEDIA - Sebanyak 98 orang personel di Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa AD) yang sempat dinyatakan positif Covid-19, ternyata negatif Covid-19.

Kepastian itu, kata Nefra, setelah mereka menjalani pemeriksaan dua kali dengan metode polymerase chain reaction (PCR).

"Sesuai protokol, telah dilakukan swab kedua kepada sebagian dari 1.280 personel positif Covid-19 di Secapa AD yang tujuh hari sebelumnya dilakukan swab kesatu," kata Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Nefra Firdaus dalam keterangan tertulisnya.

Baca Juga: Waduh, TNI Gadungan Lakukan Pembegalan di Ratusan TKP

Hasil lab PCR dari swab kedua hingga Senin, 13 Juli 2020 pagi, kata dia, ada 98 pasien yang dinyatakan negatif.

"Jadi total pasien positif Covid-19 di Secapa AD pada pagi ini tinggal 1.182 orang," ujar Nefra.

Sedangkan, 101 pasien positif di Pusdik POM belum dilakukan swab kedua, karena baru bisa dilakukan 1 minggu setelah swab pertama.

Baca Juga: Akhiri Hidup di Usia Muda, Cucu Laki-laki Legenda Rock 'n Roll Elvis Presley Ditemukan Tak Bernyawa

Sebelumnya, 1.280 orang di lingkungan Secapa AD dinyatakan positif Covid-19. Sebanyak 991 orang di antaranya adalah perwira siswa, 289 staf dan anggota keluarga Secapa AD.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x