NasDem Usung DS-Sahrul Gunawan, AY : Warga Kab. Bandung Jengah Melihat APBD Dikelola Satu Keluarga

- 25 Juli 2020, 15:35 WIB
Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan (paling kanan) menerima surat rekomendasi dari Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa, untuk maju di Pilkada Kab. Bandung, Jumat, 24 Juli 2020 malam. (Galamedia/Ziyan M Nasyith)
Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan (paling kanan) menerima surat rekomendasi dari Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa, untuk maju di Pilkada Kab. Bandung, Jumat, 24 Juli 2020 malam. (Galamedia/Ziyan M Nasyith) /


GALAMEDIA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi mengusung pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung.

Pengusungan kedua figur tersebut ditandai dengan pemberian surat rekomendasi dari DPP Partai NasDem melalui Ketua DPW Partai Nasdem Jawa Barat, Saan Mustopa.

Pemberian surat rekomendasi dilakukan secara simbolis oleh Saan Mustopa didampingi Ketua DPD NasDem Kabupaten Bandung, Agus Yasmin di Kantor DPW Partai NasDem Jawa Barat, Jumat 24 Juli 2020, malam. Surat rekomendasi itu diterima langsung oleh Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan.

Baca Juga: Tak Seperti Liga di Eropa, Penonton Sepak Bola di Korsel Diizinkan Masuk Stadion

Pengusungan pasangan Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan oleh Partai NasDem, juga menjadi sebuah jawaban kesepakatan antara tiga partai yang telah membangun koalisi di Kabupaten Bandung. Ketiga partai tersebut yaitu Partai NasDem, PKB, dan Partai Demokrat.

Agus Yasmin menuturkan, penyerahan rekomendasi oleh DPP Partai NasDem perlu diimplementasikan dan diwujudkan dengan sebuah kemenangan masyarakat Kabupaten Bandung. Sebab, banyak masyarakat Kabupaten Bandung yang menginginkan adanya perubahan kepemimpinan di Kabupaten Bandung.

Baca Juga: Keluarga Kecewa Pernyataan Polisi, Suwandi: Yodi Prabowo Sibuk Cari Uang Tambahan Buat Nikahan

"NasDem, PKB, dan Demokrat memahami kejenuhan masyarakat yang menginginkan adanya poros politik baru menggantikan rezim penguasa yang sudah puluhan tahun menguasai Kabupaten Bandung," kata Agus Yasmin melalui keterangan tertulisnya, Sabtu 25 Juli 2020.

Keluarnya rekomendasi dari DPP Partai NasDem, kata Agus, merupakan hasil jalan panjang komunikasi dengan semua partai politik selama ini.

Dengan diusungnya Dadang Supriatna-Sahrul Gunawan, menurutnya menjadi penanda langkah konkret menjawab asa masyarakat Kabupaten Bandung.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x