KPK Pastikan Penyelidikan Terhadap Dugaan Korupsi Penyelenggaraan Formula E Jakarta Terus Berlanjut

- 18 Maret 2023, 20:30 WIB
Ali Fikri selaku kepala bagian pemberitaan KPK memastikan bahwa penyelidikan terhadap dugaan Dugaan Korupsi Penyelenggaraan Formula E Jakarta  terus berlanjut/ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat
Ali Fikri selaku kepala bagian pemberitaan KPK memastikan bahwa penyelidikan terhadap dugaan Dugaan Korupsi Penyelenggaraan Formula E Jakarta terus berlanjut/ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat /

GALAMEDIANEWS - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan penyelidikan terhadap laporan masyarakat terkait dugaan tindak pidana korupsi penyelenggaraan Formula E Jakarta masih terus berlanjut dan tidak ada batasan waktu.

Ali Fikri selaku kepala bagian pemberitaan KPK mengatakan bahwa penyelidikan terhadap kasus dugaan korupsi penyelenggaraan formula E jakarta itu dipastikan terus berlanjut dan tidak ada batasan waktu

"Sekarang dalam proses penyelidikan, kami pastikan tidak dihentikan. Jadi supaya lebih tegas, masih berjalan dan tidak ada tenggat waktunya," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Jumat 17 Maret 2023

Ali juga mengungkapkan bahwa KPK masih mempelajari dan menganalisis berbagai aspek dari penyelenggaraan Formula E, dengan tujuan untuk mendapatkan kesimpulan apakah ada tindak pidana yang terkait dengan balapan mobil listrik tersebut.

"Untuk sampai pada kesimpulan seperti itu sekarang, kami membutuhkan analisis hukum berdasarkan teori hukum, bukti, dan pernyataan yang kami periksa. Kami menganalisis semuanya, menggabungkannya untuk melihat apakah unsur-unsurnya terpenuhi," katanya.

Baca Juga: 7 Tradisi Unik Menyambut Bulan Puasa Ramadhan di Indonesia, Diantaranya Tradisi Munggahan

Baca Juga: HASIL ALL ENGLAND 2023, Rehan-Lisa Tumbang di Semifinal

Namun demikian, Ali belum dapat memberikan banyak informasi mengenai penanganan laporan dugaan korupsi penyelenggaraan formula E jakarta tersebut karena proses penyelidikan masih berlangsung. 

Halaman:

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x