Sesali Perbuatannya di Masa Lalu, Jepang Berharap Dunia Tak Lagi Diwarnai Perang

- 15 Agustus 2020, 16:10 WIB
KAISAR Naruhito.*
KAISAR Naruhito.* /REUTERS/

GALAMEDIA - Jepang lewat pernyataan yang disampaikan Kaisar Naruhito mengungkapkan penyesalan yang mendalam atas masa perang yang dijalani Jepang. Ia pun berharap tak ada lagi perang di kemudian hari dan berdoa untuk perdamaian dunia.

Hari ini, Sabtu 15 Agustus 2020, Jepang memperingati pernyataan menyerah kepada Sekutu pada 1945. Hal itu menandai berakhirnya Perang Dunia Kedua.

"Saya sangat berharap kerusakan akibat perang tidak akan terulang lagi," tutur Naruhito, pada upacara mengenang para korban perang.

Baca Juga: Empat Hari Berturut-turut Pasukan Israel Bombardir Jalur Gaza, Wanita dan Anak-Anak Jadi Korban

Naruhito merupakan cucu Kaisar Hirohito, raja pertama Jepang yang lahir setelah perang. Dia menjadi kaisar setelah ayahnya, Akihito, menurunkan tahta itu kepadanya.

Kemunculan Naruhito di peringatan pernyataan menyerah kepada sekutu, merupakan yang terbaru di tengah pandemi Corona. Selama pandemi, ia dan permaisuri Masako memang jarang muncul di publik.

Naruhito juga menegaskan, negaranya dapat bersatu untuk mengatasi pandemi. Pasalnya, Jepang merupakan salah satu negara yang jumlah kasus Corona-nya cukup tinggi.

Baca Juga: Sketsa Disebar, Mohon Lapor Polisi Jika Menemukan Pelaku Penembak Bos Pelayaran di Kelapa Gading

Selain di Tokyo, seperti dilansir Antara, kasus menyebar di kota-kota lain. Jumlah kasus secara akumulatif sejauh ini tercatat hampir 40.000 kasus.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x