Begini Kondisi Kru Helikopter yang Jatuh di Perkebunan Teh Rancabali

- 28 Mei 2023, 17:13 WIB
Helikopter TNI AD jenis Bell 412 terbakar di tengah perkebunan Rancabali, Kabupaten Bandung usai terjatuh dan menghantan tanah pada Minggu, 28 Mei 2023 sore.
Helikopter TNI AD jenis Bell 412 terbakar di tengah perkebunan Rancabali, Kabupaten Bandung usai terjatuh dan menghantan tanah pada Minggu, 28 Mei 2023 sore. /NETIZEN PRFM

GALAMEDIANEWS - Jatuhnya pesawat helikopter di Perkebunan teh Rancabali dikabarkan tidak menelan korban jiwa. Helikopter jenis Bel 412 B milik TNI AD tersebut jatuh di perkebunan teh Kampung Bayongbong, Desa Patenggng, Kec. Rancabali Kabupaten Bandung, Minggu 28 Mei 2023 sekira pukul 13.30 WIB.

Peristiwa helikopter jatuh ini membuah heboh setelah terekam kamera warga dan videonya beredar luas di media sosial. Dari tayangan video tersebut.

Baca Juga: HELIKOPTER JATUH di Ciwidey Milik TNI AD Berjenis Bell 412

Baca Juga: Pesawat Dilaporkan Jatuh di Rancabali Bandung, Belum Terindentifikasi Jenisnya

Dalam video yang viral di media sosial WhatsApp ini, tampak sejumlah orang sedang melakukan pertolongan. Tampak juga sebuah ambulans sudah stanby di lokasi kejadian.

Dari tayangan video juga tergambar bagaimana asap membumbung tinggi di perkebunan teh. Dalam video tersebut terulis "Bayongbong rancabali iyeu helikopter ragrag".

Berdasarkan tayangan video, juga terlihat bagaimana warga sedang menolong pria yang diduga sebagai penumpang helikopter yang jatuh.

Baca Juga: HELIKOPTER JATUH di Ciwidey, Begini Kondisi Para Penumpangnya

Baca Juga: Ada Kabar Helikopter Jatuh di Rancabali Ciwidey, Ini Kata Kapolresta Bandung

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x