Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023, Kadivmin Kemenkumham Jabar : Mari Kita Bangun Indonesia Yang Tangguh

- 1 Juni 2023, 13:06 WIB
Kadivmin Kemenkumham Jabar Anggiat Ferdinan pimpin upacara peringatan hari lahir Pancasila 2023
Kadivmin Kemenkumham Jabar Anggiat Ferdinan pimpin upacara peringatan hari lahir Pancasila 2023 / Deni Supriatna /Galamedia News/
 
 
GALAMEDIANEWS - Kantor Wilayah ( Kanwil) Kemenkumham Jawa melaksanakan Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila TAHUN 2023 yang bertema “Gotong Royong Membangun Peradaban Dan Pertumbuhan Global yang dilaksanakan pada Kamis, 1 Juni 2023 bertempat di lapangan Rutan Kelas I Bandung.
 
Upacara peringatan hari lahir Pancasila tersebut dihadiri langsung Kepala Divisi Administrasi Anggiat Ferdinan, Kepala Divisi Keimigrasian Yayan, Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama Dewa Putu Gede, Kepala Rutan Kelas I Bandung Suparman, pejabat administrator, pejabat pengawas dan pegawai Kanwil maupun Rutan Bandung.
 
Mewakili Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Jabar, R. Andika Dwi Prasetya, Kadivmin Kemenkumham Jabar Anggiat Ferdinan yang bertugas sebagai inspektur upacara menyampaikan, bahwa Pancasila sebagai dasar kuat yang dapat mengarahkan kita semua menuju kehidupan berbangsa dan bertanah air yang adil, makmur, dan senantiasa beradab. Rumusan Pancasila yang saat ini kita pegang teguh tak akan lahir tanpa perjuangan para pendiri bangsa Indonesia.
 
Menurut, Kadivmin Kemenkumham Jabar, semua perlu mengetahui bahwa Pancasila merupakan hasil dari sebuah rangkaian proses, yaitu rumusan Pancasila tanggal 1 Juni 1945, yang dipidatokan oleh Ir. Soekarno. 
 
 
"Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945 dan rumusan final tanggal 18 Agustus 1945 adalah jiwa besar para "founding fathers" dari para ulama, para tokoh agama, dan para pejuang kemerdekaan dari seluruh Nusantara sehingga kita bisa membangun kesepakatan yang mempersatukan kita, "ujar Kadivmin Kemenkumham Jabar Anggiat Ferdinan dalam sambutan upacara peringatan hari lahir Pancasila. 
 
Anggiat Ferdinan menjelaskan, harus diingat bahwa kodrat bangsa Indonesia adalah kodrat keberagaman. 
 
" Takdir Tuhan untuk kita adalah keberagaman. Dari Sabang sampai Merauke adalah keberagaman. Dari Miangas sampai Rote adalah keberagaman. Berbagai etnis, berbagai bahasa lokal, berbagai adat istiadat, berbagai agama, kepercayaan serta golongan bersatu padu membentuk Indonesia. Itulah Bhinneka Tunggal Ika kita, Indonesia, "ucap Anggiat Ferdinan. 
 
Oleh karenanya, kata Anggiat, Peringatan Hari Lahir Pancasila perlu di jadikan momentum untuk merefleksikan hal-hal yang telah menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh di masa kini dan bangsa yang tangguh di masa yang akan datang. 
 
 
"Telah kita ketahui bersama, bangsa Indonesia selama dua tahun lebih menghadapi tantangan dan ujian sejarah. Kecemasan sosial hingga tekanan ekonomi yang berat sangat dirasakan oleh rakyat Indonesia di seluruh penjuru tanah air," tutur Anggiat. 
 
Selanjutnya, Anggiat mengatakan, Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 ini merefleksikan bagaimana nilai-nilai luhur Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika dapat mempersatukan bangsa dalam menghadapi tantangan yang ada.
 
Selain itu, Anggiat menambahkan, langkah ini merupakan perwujudan harapan untuk bersama-sama lebih cepat membangun peradaban gloal menuju Indonesia maju di masa depan. Tidak hanya sebatas level nasional, bangsa Indoensia juga ada dalam peranannya ditingkat global untuk bergerak secara bebas aktif bersama dalam berperan dalam pemulihan dan perdamaian dunia.
 
"Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023 dengan mengusung Tema “Gotong Royong Membangun Peradaban Dan Pertumbuhan Global” diharapkan dapat menumbuhkan solidaritas, kerjasama, kebersamaan, kesetiakawanan sosial dan rasa tanggung jawab dalam membangun masyarakat adil dan makmur serta mewujudkan Bangsa Indonesia yang berkelas dunia,"kata Anggiat Ferdinan. 
 
 
Lebih lanjut, Anggota menilai, dengan tagline “Aktualisasi Pancasila, Energi Pertumbuhan Indonesia” menjadi sumber semangat bagi semuanya untuk terus mengaktualisasikan diri dengan mengamalkan nilai – nilai luhur Pancasila. 
 
Hal itu, kata dia menegaskan, sehingga Bangsa Indonesia akan terus bertumbuh menjadi bangsa yang maju, adil dan makmur. Dalam hal ini Pancasila akan berperan sebagai titik berangkat sekaligus tujuan pembangunan bangsa dan negara. 
 
"Kepada semua hadirin, saya ucapkan selamat memperingati Hari Lahir Pancasila. Dengan nilai-nilai Pancasila yang menyertai langkah kita, mari kita membangun Indonesia yang lebih tangguh dan kuat. Mari kita bersama-sama bergotong royong membangun peradaban dan pertumbuhan global, "ucap Kadivmin Kemenkumham Jabar Anggiat Ferdinan menandaskan. ***
 

Editor: Lina Lutan

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x