Sosok Jenderal Mantan Kapolda Ini Disebut Layak Jadi PJ Gubernur Jabar Pengganti Ridwan Kamil, Simak Profilnya

- 2 Juni 2023, 20:51 WIB
Masa jabatan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat berakhir tahun ini.
Masa jabatan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat berakhir tahun ini. /Instagram @ridwankamil/

 

GALAMEDIANEWS - Tiga mantan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) disebut-sebut layak untuk menjadi pengganti Ridwan Kamil sebagai Penjabat Gubernur Jawa Barat.

Hal itu seiring dengan habisnya masa jabatan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat pada 5 September 2023.

Terkait habisnya masa jabatan Ridwan Kamil, DPRD Jabar bakal mengusulkan tiga nama calon penjabat Gubernur Jawa Barat kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Pengamat Politik Universitas Padjadjaran, Firman Manan memprediksi penjabat Gubernur Jawa Barat bisa datang dari kalangan jenderal kepolisian, khususnya yang pernah menjabat sebagai Kapolda.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Malam di Bandung Eksotis, Super Autentik dan Instagramable, Ada di Sekitar Pusat Kota

Tak hanya yang pernah menjabat sebagai Kapolda Jabar melainkan juga Kapolda Metro Jaya, yang mengenal kondisi wilayah Jawa Barat.

Disebutkan, hal tersebut terbukti pada pengalaman tahun 2018 lalu saat Mochamad Iriawan atau Iwan Bule yang saat itu masih berpangkat Irjen Pol., akhirnya dipercaya menjadi Pj Gubernur Jabar.

"Kalau kita melihat pola 2018, ketika itu ada Mochamad Iriawan atau Iwan Bule yang merupakan mantan Kapolda Jabar dan Kapolda Metro Jaya, yang bisa ditunjuk menjadi Pj," ujarnya.

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x