Peringati Hari Lahir Pancasila, Hengky Kurniawan Harapkan Masyarakat Jaga Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

- 5 Juni 2023, 17:10 WIB
Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan pimpin ucapara peringatan hari lahir Pancasila Tahun 2023 di Lapang Plasa Mekarsari, Bandung Barat./Foto :Deni Supriatna/Galamedianews/
Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan pimpin ucapara peringatan hari lahir Pancasila Tahun 2023 di Lapang Plasa Mekarsari, Bandung Barat./Foto :Deni Supriatna/Galamedianews/ /

GALAMEDIANEWS - Pemerintah Daerah (Pemda) Bandung Barat melaksanakan Upacara dalam rangka Memperingati Hari Lahir Pancasila Tingkat Kabupaten Bandung Barat Tahun 2023 di Lapang Plasa Mekarsari, Senin 5 Juni 2023, pagi.

Dalam peringatan tersebut, Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan berharap seluruh ASN Kabupaten Bandung Barat (KBB) dapat lebih kompak dan terus menjaga persatuan dan kesatuan.

Baca Juga: HAJI 2023, Tiga Jemaah Asal Jabar Wafat di Tanah Suci, Ini Identitasnya

Baca Juga: Ridwan Kamil Lebih Cocok Maju Pilgub DKI Jakarta Ketimbang jadi Gubernur Jabar 2 Periode

"Karena tidak bisa dipungkiri bahwa berbagai prestasi yang kita peroleh selama ini dapat diraih berkat adanya kekompakan serta persatuan dan kesatuan dari seluruh stakeholder yang terlibat didalamnya," ujar Hengky.

Hengky menilai, tantangan yang akan dihadapi dimasa yang akan datang masih berat. Bahkan, kalau masih memperdebatkan permasalahan suku, agama dan ras yang hanya akan memperkeruh persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga: Pembeli dan Penanam Ganja Ditangkap Petugas Sat Narkoba Polresta Bandung

Baca Juga: Buka Layanan Kesehatan Gratis di Pulau Jampea Selayar, Rumah Sakit Apung Siapkan 39 Tenaga Medis

"Jangan sampai kita mudah terpecah belah oleh adu domba yang datang dari luar maupun dari dalam. Karena tidak dipungkiri ternyata di internal Pemda juga masih ada orang-orang yang menginginkan kita kompak dan meraih prestasi-presrasi yang membanggakan," tuturnya.

Hengky pun meminta seluruh ASN untuk tetap menjaga marwah pemerintah daerah sebagai tempat untuk mengabdi dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x