Oknum TNI Diduga Terlibat Penusukan Pengamen Keliling , Begini Kronologinya

- 10 Juni 2023, 08:45 WIB
Ilustrasi: Kasus Pembunuhan di Jakarta Pusat./ unsplash @Maxim Hopman
Ilustrasi: Kasus Pembunuhan di Jakarta Pusat./ unsplash @Maxim Hopman /

GALAMEDIANEWS - Pratu (Prajurit Satu) J diduga menghabisi seorang pria di Kramat, Jakarta Pusat pada kamis, 8 Juni 2023 sekira pagi hari waktu setempat. Korban diketahui adalah seorang pengamen keliling yang biasa mangkal di kawasan wisata Kota Tua. Oknum TNI yang berdinas di Kodam 16 Patimura Maluku tersebut menghabisi korban dengan cara ditusuk.

 

Kronologi berawal pada saat Pratu J mendapat perintah dinas ke Jakarta bersama lima orang rekannya. Sesampainya di Ibu Kota, mereka ber enam melakukan pesiar disekitaran Kota Tua pada Rabu, 7 Juni 2023.

Di kawasan tersebut, Pratu J dan teman-temannya hendak menyewa sound system portable dari pria berinisial D untuk berkarauke ria semalaman suntuk. D yang merupakan seorang pengamen keliling pun bersedia perangkat miliknya disewa oleh pengunjung.

Sekitar pukul 05.00 WIB, D menyarankan kepada Pratu J bersama kawan-kawannya untuk menyudahi karauke karena telah memasuki waktu subuh. Pratu J cs akhirnya menuruti saran dari D. 

Baca Juga: Panglima TNI Yudo Margono Tegaskan Tetap Pilih Jalur Persuasif dalam Aksi Pembebasan Pilot Susi Air

 

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x