Empat Anak Novel Baswedan Ikut Terpapar Virus Corona

- 31 Agustus 2020, 23:05 WIB
Penyidik KPK Novel Baswedan. Keempat anak Novel dikonfirmasi positif terpapar virus corona.
Penyidik KPK Novel Baswedan. Keempat anak Novel dikonfirmasi positif terpapar virus corona. /Instagram/@novelbaswedanofficial

GALAMEDIA - Empat anak penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan dikabarkan terkonfirmasi positif terinfeksi virus corona penyebab Covid-19.

Kabar itu dibenarkan langsung oleh Novel, Senin, 31 Agustus 2020. "Iya," ujar dia.

Novel mengatakan empat anaknya saat ini sedang menjalani isolasi mandiri di kediamannya. "Iya, dengan pemantauan Dokter Puskesmas Kelapa Gading," tambahnya.

Sebelumnya, dalam akun twitter pribadinya @nazaqistsha, penyidik KPK berkepala plontos itu telah menginformasikan empat anaknya positif Covid-19.

Baca Juga: Jarak Neptunus dengan Bumi Jadi Lebih Dekat, Terjadi di Pertengahan September 2020

Kepastian itu diketahui setelah mengikuti tes usap pada Jumat, 28 Agustus 2020 lalu di kediamannya.

"Hari Jumat lalu, keluarga saya di rumah di tes swab. Hasilnya empat anak saya positif dan satu negatif. Sedangkan istri saya belum dapat hasil," terangnya.

Namun, Novel mengatakan empat anaknya tersebut tidak mengalami gejala apapun dan saat ini semuanya dalam kondisi sehat.

"Alhamdulillah semua dalam kondisi sehat, tidak ada gejala. Semoga hasil swab segera negatif," tambah dia penuh harap, dilansir Antara.

Baca Juga: Aliran Dana dari Djoko Tjandra ke Jaksa Pinangki Terungkap, Diberikan Melalui Penghubung

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x