Wilayah Sumbar Bakal Alami Hari Tanpa Bayang Selama Berhari-hari

- 20 September 2020, 09:05 WIB
Ilustrasi hari tanpa bayangan.
Ilustrasi hari tanpa bayangan. /Pexels

GALAMEDIA - Kulminasi utama matahari atau disebut sebagai hari tanpa bayangan akan terjadi di wilayah Sumatera Barat.

Bahkan berdasarkan prediksi Menurut Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), kulminasi akan berlangsung selama berhari-hari.

Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Padang Panjang, Mamuri menjelaskan, kulminasi utama merupakan fenomena ketika matahari tepat berada di posisi paling tinggi dengan deklinasi matahari sama dengan lintang pengamat.

Baca Juga: Widih, Harga Emas Hari Ini, Minggu 20 September 2020 Benar-benar Diluar Prediksi

Selain itu pada saat matahari akan tepat berada di atas kepala pengamat, bayangan benda yang tegak seakan terlihat menghilang karena bertumpuk dengan benda itu sendiri.

"Maka banyak yang menyebutkan bahwa hari kulminasi utama itu dikenal sebagai hari tanpa bayangan," terang dia, Minggu 20 September 2020.

Fenomena hari tanpa bayangan hanya terjadi dua kali dalam setahun dan waktunya pun tidak jauh saat matahari berada di khatulistiwa.

Menurut dia, hal itu terjadi karena mengingat posisi Indonesia yang berada di sekitar ekuator.

Baca Juga: China Kepung Taiwan, Xi Jinping Perintahkan Belasan Pesawat Tempur Keluar Kandang

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x