Meski 3 Tahun Lagi, Entang Suryaman Sudah Pede Maju Jadi Calon Bandung 1

- 20 September 2020, 18:02 WIB
DPC Demokrat Kota Bandung deklarasikan "Entang For Bandung 1". (Rio Ryzki Batee)
DPC Demokrat Kota Bandung deklarasikan "Entang For Bandung 1". (Rio Ryzki Batee) /

GALAMEDIA - Meski Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung masih dalam hitungan tahun, DPC Demokrat Kota Bandung deklarasikan "Entang For Bandung 1" (EFB1). Sehingga memantapkan langkah partai berlambang "mercy" tersebut, untuk maju pada Pilkada 2023 mendatang.

Ketua DPC Demokrat Kota Bandung, Entang Suryaman mengatakan EFB1 merupakan pernyataan dirinya untuk maju sebagai Calon Wali Kota Bandung 2023.

"Dengan deklarasi ini, Bismillah saya siap mengikuti kontestasi Pemilihan Wali Kota Bandung 2023," ungkapnya usai deklarasi di Bandung, Ahad 20 September 2020.

Baca Juga: Cek Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini, Siap Buat Kamu Kenyang dan Kantong Hemat

Menurutnya keputusan tersebut telah mendapat dukungan dari para kader Demokrat Kota Bandung, termasuk dukungan dari tingkat Provins Jawa Barat. Terlebih dengan menjabat sebagai Anggota DPRD Kota Bandung selama tiga periode.

"Ini merupakan bagian dari pengabdian yang lebih besar kepada masyarakaf Kota Bandung. Semoga masyarakat bisa menerima saya sebagai salah seorang calon kepala daerah di Kota Bandung," terangnya usai deklarasi yang sebelumnya dilaksanakan HUT Demokrat ke-19 tingkat Kota Bandung.

Baca Juga: Disebut Ustadz Tengku Zulkarnain Pembela Iblis dan Anti-Arab, Begini Klarifikasi Denny Siregar

Disinggung terkait deklarasi yang terlalu cepat karena pesta demokrasi Kota Bandung yang masih tiga tahun lagi, lanjutnya, menurutnya upaya tersebut telab sesuai dengan rencana yang dilakukan oleh pihaknya.

Mengingat dengan konsolidasi ke internal partai, khususnya pengurus anak cabang (PAC) dan ranting, yang bisa dikatakan tidak sebentar.

Baca Juga: Presiden Jokowi Pidato di Sidang Umum PBB Pekan Depan, Rocky Gerung: Saya Enggak Nakut-nakuti!

"Kita melihat bahwa ranting saja jumlahnya 151, dan saya harus datang satu-satu. Kalau dalam setiap dua hari sekali datang, maka waktunya lebih dari setahun. Belum bertemu dengan tokoh dan masyarakat," tuturnya.

Entang menuturkan bahwa kader menjadi prioritas untuk maju dalam kontestasi pilkada, terlebih dengan jabatan sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bandung, semakin membulatkan tekadnya untuk ikut meramaikan pesta demokrasi lima tahunan tersebut.

Baca Juga: Link Live Streaming MotoGP Emilia Romagna 2020: Maverick Vinales Raih Pole, Jarang Menang!

"Kita mendorong kader-kader terbaik untuk maju, maka dengan dorongan ini menjadi semangat bagi saya untuk ikut Pemilihan Walikota Bandung 2023," terangnya.

Dalam peringatan HUT Partai Demokrat ke-19 tersebut, hadir Wali Kota Bandung Oded M. Danial. Walau demikian, Ia menuturkan belum ada pembicaraan atau komunikasi yang mengarah kepada Pilwalkot Bandung 2023.

Baca Juga: Banyak Mudarat! Ketua Umum PBNU Said Aqil Siraj Tolak Pilkada Serentak di Masa Pandemi Covid-19

"Pada HUT Demokrat, Pak Oded kan hadir sebagai Wali Kota. Jadi, kedatangan beliau dengan kapasitasnya sebagai pembina partai politik di Kota Bandung," ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPC Demokrat Kota Bandung, Aat Safaat Hodijat menerangkan bahwa deklarasi ini merupakan salah satu implementasi dari 10 program prioritas yang dicanangkan Ketua Umum Partai Demokrat.

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Cs Hendak Dilaporkan Dugaan Makar, KAMI Curigai Adanya Fenomena Aneh

Ia menjelaskan bahwa deklarasi yang dinilai terlalu dini, dianggap sebagai hal yang biasa. Pasalnya, sosok seorang pimpinan harus dipersiapkan secara matang.

"Pak Entang miliki kapasitas yang baik untuk menjadi seorang kepala daerah di masa mendatang. Selain itu, dengan tampilnya AHY sebagai ketua umum yang mewakili generasi saat ini, bisa meraih suara dari kaum muda atau milenial," tambahnya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x