Kartu Prakerja Gelombang 9 Diumumkan Hari Ini, Selamat Mengikuti Pelatihan

- 25 September 2020, 09:33 WIB
Kartu Prakerja Gelombang 9 Diumumkan, Cek Dashbord Ikuti 5 Langkah Pelatihan berikut Supaya Lolos
Kartu Prakerja Gelombang 9 Diumumkan, Cek Dashbord Ikuti 5 Langkah Pelatihan berikut Supaya Lolos /

 

GALAMEDIA - Penyelenggara kartu Prakerja akhirnya mengumumkan penerima Kartu Prakerja Gelombang 9, Jumat 25 September 2020 pagi ini.

Para para pendaftar akan memperoleh SMS pengumuman sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 9. Selanjutnya, para peserta yang lolos, bisa langsung memgikuti pelatihan dengan Kartu Prakerja.

Hal itu diumumkan program Kartu Prakerja melalui akun Instagram resminya, @prakerja.go.id, Jumat 25 September 2020.

Baca Juga: Terbongkar, Bos Chelsea Diduga Ikut Danai Pengusiran Rakyat Palestina dari Yerusalem
ㅤㅤ ㅤㅤ
Berikut ini langkah mengikuti pelatihan dengan Kartu Prakerja:
ㅤㅤ
1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia

2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia

3. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu

4. Beli pelatihan dan bayar dengan Nomor Kartu Prakerja

5. Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman. Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut.

Baca Juga: Selama Satu Dekade, Elastico7 Produk Apparel Lokal Serasa Internasional

Bantuan Kartu Prakerja tidak diberikan dalam bentuk kartu fisik. Karena anda akan mendapatkan Nomor Kartu Prakerja yang dapat digunakan untuk membeli pelatihan.

Jaga kerahasiaan Nomor Kartu Prakerja agar tidak digunakan orang lain.

Penyelenggara menyebut sedang mengirimkan dana ke akun Prakerja Sobat secara bertahap. Bila dananya belum tersedia, silakan cek kembali akun Prakerja Sobat secara berkala, ya.
ㅤㅤ
Pastikan Sobat memilih pelatihan dengan seksama karena kesempatan Sobat untuk mengikuti program Kartu Prakerja hanya satu kali.

Baca Juga: Peristiwa 25 September: Hari Jadi Kota Bandung Hingga Morgan Oey Hengkang dari SM*SH

Selamat mengikuti pelatihan.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x