Disaat Pandemi Covid-19, Kopi dari Kecamatan Ibun Malah Banyak Dipesan Orang Luar

- 25 September 2020, 15:36 WIB
Kopi Akar Kamojang melanglangbuana ke berbagai daerah di saat pandemik
Kopi Akar Kamojang melanglangbuana ke berbagai daerah di saat pandemik /engkos kosasih/

"Saat ini, kopi menjadi minuman favorite bagi para penikmat kopi di Indonesia, bahkan kopi asal Kabupaten Bandung ada yang diekspor ke luar negeri karena keunggulan dari kualitas kopi yang dihasilkan di dalam negeri tersebut," tuturnya.

Selain kopi, imbuh Adjat, Kecamatan Ibun memiliki keunggulan ekonomi masyarakat dalam mengembangkan usaha borondong. Makanan tradisional itu yang diproduksi warga setempat di Kampung Sangkan Desa Laksana Kecamatan Ibun secara turun temurun.

Baca Juga: Runtuhnya Dominasi Ronaldo dan Messi, Pertama dalam Satu Dekade Tersingkir dari Pemain Terbaik UEFA

"Saat ini, usaha borondong di Kecamatan Ibun masih bertahan, bahkan masih diburu oleh para konsumennya yang menggemari makanan tradisional tersebut," ucapnya.

Camat Ibun juga mengamati aktivitas warga yang mempertahankan usaha pembuatan lap piring. Usaha tersebut masih dipertahankan warga karena merupakan sumber ekonomi yang menguntungkan.

"Sejumlah usaha yang digeluti warga itu, untuk saat ini mereka bisa mempertahankan usaha walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19," katanya.

Dia melihat, ekonomi masyarakat, khususnya para pelaku usaha di Kecamatan Ibun masih terlihat stabil.

Baca Juga: Tegaskan Bukan Demi Sule, Nathalie Holscher Beberkan Soal Mimpi yang Mendorongnya Masuk Islam

"Kita terus mendorong para pelaku usaha untuk mempertahankan usahanya. Dengan harapan, disaat pandemi Covid-19 ini tak terpengaruh dalam pengembangan usahanya," katanya.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x