Liga Premier Umumkan Temuan 10 Kasus Positif Covid-19, Rencana Menghadirkan Penonton pun Tertunda

- 29 September 2020, 06:21 WIB
Liga Inggris.
Liga Inggris. /

GALAMEDIA - Liga Premier Inggris pada Selasa dini hari, 29 September 2020 mengumumkan temuan 10 kasus positif Covid-19 dalam rangkaian tes yang dilangsungkan Senin s.d. Minggu 21 - 27 September 2020.

Dalam periode tersebut, otoritas liga menyatakan telah melangsungkan tes Covid-19 terhadap 1.595 pemain dan staf klub-klub peserta.

Subyek bersangkutan yang dinyatakan positif Covid-19 sudah diinstruksikan untuk menjalani swakarantina selama 10 hari ke depan.

Baca Juga: Tagar #MataNajwaMenantiTerawan Trending, Heboh Najwa Shihab Wawancara Kursi Kosong

Tes tersebut merupakan gelombang keempat yang dilangsungkan sejak musim 2020/21.

Sebelumnya pada 31 Agustus s.d. 6 September Liga Premier menemukan tiga kasus positif di antara 1.605 pemain dan staf yang menjalani tes.

Dalam tes kedua pada 7-13 September dari 2.131 pemain dan staf yang ambil bagian terdapat empat kasus positif.

Baca Juga: Ini Peringatan Dini dari BMKG, Waspadai Hujan Disertai Petir di Beberapa Wilayah

Sedangkan di rangkaian tes ketiga terdapat tiga kasus positif lagi dari 1.574 pemain dan staf yang mengikuti tes pada 14-20 September.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x