Hati-hati, Ini Empat Kerugian Kesehatan Pisik Akibat Penyakit Insomnia

- 30 September 2020, 14:31 WIB
ILUSTRASI insomnia.*
ILUSTRASI insomnia.* /Pixabay/

GALAMEDIA - Dikutip dari buku yang berjudul “Mengatasi Insomnia” yangdi tulis oleh Widya G. Anda yang merasa terkena insomnia harus senantiasa bisa menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Kalau tidak, Anda akan merasakan empat kerugian.

Empat kerugian akibat penyakit insomnia:
1. Kegemukan
Penelitian menunjukan bahwa sebesar 30% dari orang yang waktu tidurnya kurang dari tujuh jam setiap hari adalah mereka yang kegemukan. Kurang tidur mempengaruhi hormon yang membuat perut lebih cepat lapar, sehingga orang tersebut makan lebih banyak. Dalam hal ini, Jodi A Mindel, penulis buku Sleep Devriped No More, mengatakan bahwa akibat dari kurang tidur membuat tubuh menjadi mudah mengantuk, tubuh kemudian tak bertenaga tersebut membutuhkan makanan tinggi lemak dan kalori sebagai tenaga untuk beraktivitas.

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Keamanan Akun ShopeePay, Simak Caranya

2. Gangguan Jantung
Wanita yang ridur kurang dari lima jam setiap malam cenderung menderita darah tinggi, yang bisa memicu timbulnya gangguan jantung. Saat tubuh kurang tidur, produksi hormon stress dalam tubuh akan meningkat dan menyebabkan peradangan. Hal ini mendorong peningkatan risiko serangan jantung dan stroke

3. Diabetes
Menurut sebuah study yang di pulikasikan dalam Archieves of Internal Medicine, mereka yang hanya bisa tidur kurang dari lima jam setiap malam berisiko dua kali mendweita diabetes, apabila di bandingkan dengan mereka yang tidur lelap 7-8 jam. Kurang tidur juga mengurangi kenampuan tubuh mengatur kadar gula darah.

Baca Juga: 51 Ribu PPPK Bisa Bernafas Lega: Aturan Diteken Jokowi, Gajinya Bisa Lebih Besar dari PNS

4. Rawan mendapat kecelakaan
Apa jadinya bila seorang pengendara ataupun sopir mendapat serangan insomnia? Apalagi, bila ia memiliki tanggung jawab untuk membawa banyak orang ke tempat tujuan. Tentunya, hal ini akan membahayakan bagi dirinya maupun oranglain karena ia menjadi kurang waspada. (Liska Nurhayati/job)

 

Editor: Kiki Kurnia


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x