China Kalang Kabut, AS Siap Pasok Senjata Berteknologi Tinggi ke Taiwan

- 14 Oktober 2020, 17:36 WIB
Ilustrasi senjata yang dijual Amerika Serikat kepada Taiwan yang membuat China marah.
Ilustrasi senjata yang dijual Amerika Serikat kepada Taiwan yang membuat China marah. /Pixabay/skeeze

GALAMEDIA - Pemerintah Amerika Serikat pada Selasa, 13 Oktober 2020 memberi tahu Kongres soal kelanjutan menjual sejumlah senjata dan peralatan pertahanan berteknologi tinggi ke Taiwan.

Langkah tersebut pun membuat China sebagai rival menjadi kalang kabut. Salah satu senjata yang akan dipasok AS ke Taiwan yakni drone/pesawat nirawak MQ-9 dan sistem pertahanan dari serangan rudal.

Informasi itu disampaikan oleh sejumlah narasumber yang mengetahui rencana penjualan senjata tersebut.

Penjualan alat pertahanan itu disampaikan ke Kongres setelah Gedung Putih menyampaikan rencana penjualan tiga sistem persenjataan buatan AS ke Taiwan, Senin 12 Oktober 2020.

Baca Juga: Telkomsel Bagi-bagi Duit Rp 5 Juta, Buruan Ikutan, Waktunya Tinggal Sehari Lagi!

Satu dari delapan narasumber yang bersedia berbicara mengatakan total nilai penjualan mencapai kurang lebih lima miliar dolar AS (sekitar Rp 73,5 triliun).

Seringkali, nilai penjualan senjata buatan AS untuk negara lain mencakup biaya pelatihan, suku cadang, dan biaya pengamanan senjata.

Reuters pada September 2020 memberitakan untuk pertama kalinya tujuh sistem persenjataan utama buatan AS telah melalui sejumlah tahapan ekspor ke Taiwan.

Aksi itu dilakukan oleh pemerintahan Presiden AS Donald Trump demi meningkatkan tekanan ke China.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x