Tak Mau Repot Saat Belanja, Ibu Tinggalkan Dua Anak Balitanya dalam Kandang di Parkiran

- 29 Oktober 2020, 14:58 WIB
galamedianews.com
galamedianews.com /galamedianews.com

GALAMEDIA - Membawa serta anak kecil ke pasar bukan perkara mudah. Jika tak hati-hati selain membuat si ibu kerepotan harus mengawasi, salah-salah di bocah bisa hilang.

Bayangkan pula jika yang dibawa ikut ke pasar tak hanya satu tapi dua sekaligus. Bagaimana jadinya? Tak terlintas mungkin tapi seorang ibu asal Negeri Tirai Bambu memilih cara sendiri yang kini viral di media.

Bagaimana tidak, tak ingin repot "menggiring" dua bocah sekaligus memastikan keduanya takkan ke mana-mana, si ibu membawa serta kandang. Tiba di pasar ia lantas "mengandangkan" kedua anak laki-lakinya sementara dirinya belanja.

Baca Juga: 18 Provinsi Sepakat Tidak Naikan Upah Minimun di Tahun 2021, Jabar Salah Satunya

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Kamis (29 Oktober 2020) pemandangan mengejutkan di tengah pasar kaget pada Selasa di Luoyang itu pun memicu banjir komentar.

Footage yang dirilis media lokal Dahe News memperlihatkan dua bocah di balik kandang metal berjeruji yang terlihat ketakutan.

Memegang erat jeruji mereka bingung menjadi perhatian setelah dikunci dalam kandang yang dikaitkan pada kendaraan roda tiga.

Baca Juga: Begini Cara Mengerem Sepeda Motor Pada Kecepatan Tinggi, Kamu Baru Tahu ya?

Sumber Dahe News yang diduga merekam klip dimaksud menyebut kandang beroda tersebut terparkir di antara lapak dan jongko pasar. Ia yakin mereka dikandangkan sebagai upaya (ekstrem) si ibu melindungi keduanya.

"Pasar pinggiran kota ini sangat ramai. Anak-anak itu dimasukkan dalam kandang kupikir karena orangtuanya takut mereka hilang," ujarnya.

Sejauh ini belum ada pihak berwenang yang menanggapi ramai klip "tips bawa anak ke pasar" yang kadung memicu kemarahan netizen tersebut.

Baca Juga: Tak Sepaham dengan Presiden Prancis, PBB Nyatakan Karikatur Nabi Provokasi Kebencian dan Kekerasan

Tak sedikit yang menyebut tindakan si ibu merupakan bentuk kekerasan dan kejam. Tapi ada juga yang justru memujinya karena selain aman, juga efektif.

"Ini tidak biasa tapi sangat bisa dimengerti dan paling aman selain efektif. Dan tentu, emang gampang jadi orangtua?" Demikian salah satu cuitan yang membela.

Well..***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x