Menang di Pilpres AS 2020, Kamala Harris Langsung Buat Daftar Tugas Prioritas

- 8 November 2020, 09:04 WIB
Wapres AS terplih Kamala Harris.
Wapres AS terplih Kamala Harris. /@KamalaHarris/


GALAMEDIA - Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih Kamala Harris langsung mengeluarkan daftar pekerjaan rumah yang harus dilakukannya bersama Presiden terpilih AS Joe Biden. Ia menyatakan, sekarang pekerjaan dimulai.

Hal tersebut diungkapkan Kamala Harris dalam akun twitter resminya @KamalaHarris, Minggu 8 November 2020 pagi ini WIB.

Ada lima hal yang menjadi sorotan Kamala dalam membangun AS ke depan. Yakni untuk mengalahkan pandemi, membangun kembali ekonomi, Untuk membasmi rasisme sistemik dalam sistem peradilan dan masyarakat, untuk memerangi krisis cuaca dan untuk menyembuhkan jiwa bangsa.

Ia pun menyatakan, ketika dirinya mampu memasuki Gedung Putih menjadi Wapres AS, "saya bukan yang terakhir". Karena banyak gadis kecil menyaksikan bahwa di negara ini memungkinkan seorang wanita menjadi Wapres.

"Selama empat tahun, Anda berbaris dan mengorganisir untuk kesetaraan dan keadilan, untuk hidup kita, dan untuk planet kita. Dan kemudian, Anda memilih."

"Anda memilih harapan, persatuan, kesopanan, sains, dan kebenaran saat memilih @JoeBiden sebagai Presiden Amerika Serikat berikutnya," tandasnya.

Ia pun tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada staf kampanye dan sukarelawan pendukung Joe Biden dan Kamala Harris.

Presiden AS terpilih Joe Biden bersama Wapres AS terplih Kamala Harris.
Presiden AS terpilih Joe Biden bersama Wapres AS terplih Kamala Harris.


"Kepada staf kampanye dan sukarelawan kami, terima kasih telah membawa lebih banyak orang daripada sebelumnya ke dalam proses demokrasi. Kepada semua petugas pemilu dan petugas pemilu, negara kami berhutang budi kepada Anda."

"Dan kepada rakyat Amerika: terima kasih telah membuat suara Anda didengar," cuitnya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x