Jalan Cibaduyut Berubah Menjadi 'Sungai', Akses Bandung ke Kabupaten Terputus

- 14 November 2020, 19:54 WIB
Banjir di Jalan Cibaduyut, Sabtu 14 November 2020. (Twitter/@tajongbola)
Banjir di Jalan Cibaduyut, Sabtu 14 November 2020. (Twitter/@tajongbola) /

GALAMEDIA - Hujan deras yang mengguyur Kota Bandung pada petang hingga malam hari ini, Sabtu 14 November 2020 menyebabkan sejumlah kawasan digenangi banjir. Dua di antaranya yaitu di Cibaduyut dan Kopo.

Di Cibaduyut, banjir yang terjadi memutuskan akses jalan dari Kota Bandung menuju Kabupaten Bandung. Banjir besar di bawah jembatal tol sudah menjadi langganan. Kendaraan sama sekali tak bisa bergerak.

Baca Juga: Komisaris PT Pelni Laporkan FPI dan Anies Baswedan ke Polda Metro Jaya

Warganet pun banyak melaporkan kondisi banjir itu lewat cuitannya di Twitter.

"Jalan Cibaduyut banjir Mang Oded, Stuck," begitu tulis warganet.

Baca Juga: Pesan Kapolri Jenderal Idham Azis Agar Masyarakat Indonesia Selamat

"Hindari melintas ke Jl. Cibaduyut karena ada genangan di terowongan Cibaduyut. Untuk sementara in mobil tidak bisa melintas," laporn warganet lainnya.

Baca Juga: Liga 1 Tanpa Degradasi Tapi Bakal Ada Promosi, Persib di Posisi Puncak

Selain Cibaduyut, banjir juga terjadi kawasan Jalan Kopo Citarip. Seperti dilaporkan warganet.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x