Joe Biden Lebih Disukai Dibanding Trump untuk Pertumbuhan Ekonomi Indonesia, Begini Kata Peneliti

- 19 November 2020, 11:50 WIB
Joe Biden Menang di Pilpres AS 2020: /Instagram/ @joebiden/Instagram/@joebiden
Joe Biden Menang di Pilpres AS 2020: /Instagram/ @joebiden/Instagram/@joebiden /awangmuda/

GALAMEDIA - Dalam waktu dekat Amerika Serikat akan memiliki presiden baru definitif. Dalam pemilu yang digelar belum lama ini, Presiden yang terpilih adalah Joe Biden dengan wakil Peesiden Kamala Harris.

Dengan pergantian presiden tersebut bagaimana peluang Indonesia dalam kerjasama khususnya dalam bidang ekononi. Berikut penjelasannya seperti dikutip galamedia dari laman The Conversation

Indonesia lebih memilih Joe Biden, yang baru saja memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat, daripada petahana Donald Trump.

Baca Juga: “Mister Happy” dan “Miss Cheerful”: Istilah Seks yang Asyik, Ekspresif, dan Santai

“Jika Biden terpilih, maka ketegangan dalam perang dagang antara Amerika dan Cina akan berkurang, permintaan barang Indonesia akan meningkat dan juga modal atau investasi yang mengalir ke dalam negeri,” kata Peneliti di Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Bhima Yudhistira Adhinegara.

Memiliki presiden yang menciptakan kebijakan perdagangan yang menguntungkan bagi Indonesia itu penting, menurut Bhima, karena kontribusi Amerika Serikat terhadap perekonomian Indonesia cukup signifikan.

Pada September, AS menjadi penyumbang ekspor barang dan jasa terbesar kedua dari Indonesia yang dijual ke luar negeri dengan total US$ 1,69 miliar.

Jumlah tersebut setara dengan 12,68% dari total ekspor Indonesia atau sekitar US$ 14 miliar pada September tahun ini. AS berada di urutan kedua setelah Cina, yang menyumbang hampir 20% ekspor Indonesia senilai US$ 2,63 miliar.

Baca Juga: Wagub DKI Jakarta Sebut Ada Pelarangan Kerumunan Acara Habib Rizieq, FPI Sebut Sudah Ada Dukungan

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x