DFSK Super Cab Aktif Turut Membangun Bandung Lebih Modern

- 21 September 2021, 15:55 WIB
DFSK Super Cab./dok.DFSK
DFSK Super Cab./dok.DFSK /

GALAMEDIA - Dalam beberapa tahun terakhir, Kota Bandung menjadi kota besar di Indonesia yang terus berkembang dengan dukungan berbagai sektor usaha yang mendorong pertumbuhan ekonomi.

Perkembangan Bandung sebagai kota modern dan peningkatan kesejahteraan kehidupan masyarakatnya, membutuhkan dukungan dari berbagai aspek penunjang, termasuk dukungan kendaraan di sektor mobilitas usaha.

Tingginya mobilitas masyarakat Bandung dan sekitarnya membutuhkan kendaraan-kendaraan yang bisa menunjang sektor usaha seperti infrastruktur, perkebunan, logistik, ekspedisi, pariwisata dan berbagai sektor usaha lainnya.

Seluruh kebutuhan tersebut sangat mungkin dipenuhi dengan penggunaan DFSK Super Cab sebagai kendaraan operasionalnya.

Baca Juga: Banjir Pujian Saat Pose di Bali, Ini Harga OOTD Prilly Latuconsina

Sebagai kendaraan komersial ringan, DFSK Super Cab bisa diandalkan berkat kemampuannya dalam mengangkut barang lebih banyak, tenaga yang kuat, harga yang terjangkau, hingga biaya operasional yang rendah.

Penerimaan yang baik ini tercermin dari penjualan DFSK Super Cab di Bandung yang dilakukan oleh dealer dua besar yaitu PT Siloam Motor dan PT Bevos Auto Mandiri sebagai jaringan resmi di ibukota Jawa Barat.

Tercatat DFSK Super Cab menjadi tulang punggung penjualan di Bandung dengan kontribusi 47 persen dari total penjualan kendaraan DFSK di Bandung.

DFSK Super Cab./dok.DFSK
DFSK Super Cab./dok.DFSK

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x