11 Tempat Wisata Hits di Blitar yang Populer di Tahun 2023, Tawarkan Spot Instagramable dengan View Bagus

- 5 Oktober 2023, 08:24 WIB
Blitar Park, salah satu tempat wisata hits dan populer di Blitar
Blitar Park, salah satu tempat wisata hits dan populer di Blitar /Instagram @blitarparkwsta/
  1. Candi Penataran

Candi Penataran merupakan salah satu candi Hindu-Buddha yang berada di dalam daerah Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar. Candi ini merupakan peninggalan sejarah Kerajaan Majapahit yang mana pengunjung bisa bersantai sembari kembali mengingat perihal edukasi sejarah tentang wisata ini.

Lokasi Candi Penataran sangat luas dan memungkin pengunjung untuk melakukan berbagai hal seru yang diinginkan.

  1. Pantai Jolosutro

Pantai Jolosutro terletak di daerah Desa Kalianyar, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar yang menawarkan keindahan alam dengan pasir pantai yang berwarna hitam yang dikatakan sebagai sisa semburan gunung merapi dan meninggalkan kesan eksotis.

Selain bermain air, di sini pengunjung juga bisa bersantai di pinggir pantai yang diteduhi dengan pepohonan yang sangat rindang dan memiliki suasana yang sangat sejuk.

  1. Perkebunan Teh Sirah Kencong

Terletak di Desa Kencong, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, Perkebunan Teh Sirah Kencong ini menawarkan keindahan bentangan perkebunan teh yang sangat luas. Disana pengunjung dapat melihat proses penanaman, panen, dan pengolahan teh secara langsung. Selain itu juga bisa menikmati pemandangan alam dengan view bagus yang sangat menyejukkan.

  1. Kampung Coklat

Kawasan wisata Kampung Coklat terletak di Desa Kepuharjo, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar yang menawarkan perkebunan pohon kakao dimana pengunjung bisa belajar perihal penanaman pohon ini mulai dari persemaian.

Selain itu, di sini pengunjung juga bisa menikmati berbagai kuliner yang terbuat dari bahan dasar coklat bahkan juga bisa menyaksikan proses pengolahannya dari awal.

  1. Negeri Dongeng

Wisata Negeri Dongeng terletak di Desa Kawedusan, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar yang menawarkan lokasi wisata keluarga dengan  spot instagramable. Di sini pengunjung bisa menemukan berbagai wahana menarik seperti spot sepeda udara, karpet terbang dan berbagai permainan yang memicu adrenalin lainnya.

Selain itu, ada juga lokasi yang menawarkan miniatur 7 keajaiban dunia yang biasa dijadikan pengunjung sebagai spot berburu foto andalan. Selain sebagai spot berburu foto, miniatur 7 keajaiban dunia ini juga bisa dimanfaatkan sebagai edukasi untuk anak-anak.

Demikian itu daftar beberapa rekomendasi tempat wisata hits di Blitar yang populer pada tahun 2023 dan menawarkan spot instagramable dengan view bagus yang bisa dikunjungi dengan keluarga dan orang tercinta lainnya. ***  

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: Youtube Daftar Wisata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah