5 Destinasi Wisata yang Cocok untuk Diving dan Snorkeling, Ada yang Mirip Pulau Maldives dengan Air Jernih

- 27 April 2024, 09:25 WIB
5 destinasi wisata untuk snorkeling dan diving/ pexels/@Maël BALLAND
5 destinasi wisata untuk snorkeling dan diving/ pexels/@Maël BALLAND /

GALAMEDIANEWS – Olahraga snorkeling atau diving biasanya dilakukan dengan cara menyelami lautan untuk melihat pemandangan bawah laut. Banyak keanekaragaman di Indonesia yang seharusnya dijelajahi.

Bahkan, tempat ini seharusnya dilestarikan dan dijaga kebersihan agar bisa tetap jernih air lautnya dan tidak tercemar oleh lingkungan. Oleh karena itu, dibutuhkan upaya untuk bisa mencegah hal itu terjadi.

Diving atau Snorkeling sudah diminati oleh generasi millenial sekarang. Apalagi, biasanya berinteraksi dengan hewan laut akan membuat ini terasa seru.

Dikutip dari Wonderful Indonesia pada Sabtu, 27 April 2024. Berikut ini 5 lokasi tempat bisa melakukan snorkeling atau diving:

1. Taman Nasional Bunaken, Sulawesi Utara.

Taman Nasional Bunaken berlokasi Sulawesi Utara dan didirikan pada tahun 1991, yang mana menjadi salah satu taman laut pertama di Indonesia. Adapun, Indonesia telah mendaftarkan taman nasional kepada UNESCO untuk dimasukan ke dalam Situs Warisan Dunia.

Meski, memiliki taman nasional dan mendapat pendanaan cukup, taman ini mengalami degradasi kecil akibat adanya penambangan terumbu karang, kerusakan akibat jangkar, penggunaan bom dan sianida dalam menangkap ikan, diving dan sampah.

World Wildlife Fund memberikan bantuan konservasi sebagai bagian dari "Sulu Sulawesi Marine Ecoregion Action Plan" yang mana meliputi pengurangan penggunaan bom untuk menangkap ikan.

Taman ini terletak di Segitiga Terumbu Karang yang mana menjadi habitat bagi 390 spesies terumbu karang dan terdapat beberapa spesies ikan moluska, reptil dan mamalia laut. Taman ini menjadi perwakilan ekosistem laut Indonesia seperti padang rumput laut, terumbu karang dan ekosistem pantai.

Baca Juga: Liburan Bersama Keluarga Menjadi Lebih Seru dengan Ide Perjalanan Berikut Ini

Spesies alga yang ditemui di Taman Nasional Bunaken seperti Caulerpa, Halimeda, dan Padina. Sementara spesies rumput laut yang banyak ditemui adalah Thalassia hemprichii, Enhalus acoroides, dan Thalassaodendron ciliatum.

Taman Nasional Bunaken juga memiliki berbagai spesies ikan, mamalia laut, reptil, burung, moluska dan mangrove. Sekitar 90 spesies ikan tinggal di perairan wilayah ini.

Pulau ini juga kaya akan Arecaceae, sagu, woka, silar dan kelapa.memiliki spesies hewan yang tinggal di daratan seperti rusa dan kuskus. Hutan mangrove di taman ini menjadi habitat bagi kepiting, lobster, moluska, dan burung laut.

Jadi Galameders, Taman Nasional Bunaken memang surga bagi para diving, karena bakal temuin nih ikan warna warni dan lanskap bawah laut paling menakjubkan.

2. Taman Nasional Wakatobi, Sulawesi Tenggara.

Taman Nasional Wakatobi menawarkan pengalaman diving yang luar biasa. Lokasinya berada di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Taman nasional

Terdiri dari 25 gugusan terumbu karang sepanjang 600 km, Wakatobi akronim dari nama 4 pulau besar: Pulau Wangi-wangi, Pulau Kaledupa, Pulau Tomia dan Pulau Binongko. Perairan lautnya beragam mulai dari dasar hingga melandai ke arah laut dan bertubir curam. Kedalaman air sekitar 1.044 meter.

Permukaan laut taman nasional Bunaken sangat berpasir dan berkarang, ditaman ini ada sekitar 112 jenis karang dari 13 famili. Selain itu, terdapat 93 jenis ikan hias dan beberapa jenis penyu.

Disana, ada beberapa jenis burung laut seperti angsa batu coklat, cerek melayu, dan raja udang Erasia. Adapun, Taman nasional Wakatobi berbatasan dengan Laut Banda di utara dan timur. Di bagian selatan berbatasan dengan laut flores, sedangkan bagian barat berbatasan dengan pulau Buton.

Tau gak Galameders, Taman Nasional Wakatobi berada diantara segitiga koral, di dalam kawasan terdapat beragam jenis koral, ikan, moluska, dan spesies tanaman laut terbesar di dunia.

4 pulau terbesar yang masuk dalam wilayah Taman Nasional Wakatobi yakni Pulau Wangi-wangi, Pulau Kadelupia, Pulau Tomia, dan Pulau Binongko.Ada sekitar 39 pulau kecil dan beberapa pulau karang berukuran besar, yang dikelilingi oleh terumbu karang dan pulau karang besar. Taman Nasional Wakatobi dikelilingi oleh berbagai macam selat yang menjadi tempat penyu dan paus.

Bagi para Galameders yang ingin melakukan diving di Taman Nasional Wakatobi, akan disuguhkan terumbu karang yang masuk dalam zona bentik. Terumbu karang disini dibedakan jadi dua (karang keras dan karang lunak) dengan keanekaragaman biomassa ikan yang selalu meningkat, dan ikan ekonomis cenderung menurun.

Di taman ini memiliki panorama indah alam bawah laut yang memiliki 25 gugusan terumbu karang yang dapat dijumpai sekitar 112 jenis dari 13 famili yang terletak pada 25 titik di sepanjang 600 km garis pantai.  Jenis diantaranya: Acropora formosa, Hyacinthus, Psammocora profundasafla, Pavona cactus, Leptoseris yabei, Fungia molucensis, Lobophyllia robusta, Merulina ampliata, Platygyra versifora, Euphyllia glabrescens, Tubastraea frondes, Stylophora pistillata, Sarcophyton throchelliophorum, Sinularia spp.

3. Gili Trawangan, Lombok.

Gili Trawangan berlokasi di desa Gili Indah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara NTB. Gili Trawangan termasuk salah satu kawasan strategis Provinsi.

Terletak di sebelah barat laut, Gili Trawangan ketinggiannya di atas permukaan laut dengan panjang 3 km dan lebar 2 km. Diving di Gili Trawangan telah bersertifikasi PADI, Galameders dapat melakukan scuba diving atau snorkeling di pantai sebelah timur, bermain kayak atau berselancar. Setelah diving bisa dengan berjalan mengelilingi pulau menggunakan kuda.

Diving disini akan disuguhkan sunset dan sunrise yang memukau di pantai karena lokasinya yang menghadap ke Timur dan Barat, jaraknya tidak terlalu jauh.hamparan pasir putih yang indah, air biru laut tosca yang jernih pastinya akan memanjakan untuk melakukan diving.

Terumbu karang disini menawarkan biota laut, berbagai jenis karang, ikan hias yang beraneka ragam, ikan napoleon, kura – kura dan manta (pari). Keindahan bawah laut disini mudah didapat hanya dengan menyelam untuk snorkling juga akan terlihat di Akuarium raksasa disana. Biaya sewa alat snorkeling yakni Rp 75.000 dan bisa gabung di Snorkling Trip harian Gili Trawangan.

Tak hanya orang lokal, Gili Trawangan juga jadi incaran para turis untuk diving karena memiliki karang biru yang indah dan langka. Karang biru hanya ada di dua tempat yakni Gili Trawangan dan Laut Karibia.  Terdapat banyak dive center, sewa alat diving. Jangan ragu, bagi para Galameders yang baru pemula, bisa mengikuti pelatihan dive sertifikat Internasional disini agar bisa mahir.

Udara disini sangat sejuk tanpa polusi udara karena tidak diperbolehkan menggunakan mobil atau sepeda motor di Gili Trawangan. Anda bisa menggunakan sepeda dengan sewa 30.000/jam, atau gunakan cidomo hanya 150.000/cidomo yang bisa dinaiki 3 orang.

Nah gak salah kan Galameders kalau Gili Trawangan mendapat penghargaan Travellers Choice Island yang termasuk sebagai 100 pulau terbaik dan masuk ke jajaran 10 pulau Asia terbaik.

Bahkan pernah mendapatkan rekor muri terhadap pemasangan payung merah putih saat hari Kemerdekaan di sepanjang jalan utama Gili Trawangan.

4. Pulo Cinta.

Pulo Cinta jadi salah satu destinasi wisata di Kabupaten Boalemo, Gorontalo. Pulau ini disebut pulau Rempah karena memiliki keindahan seperti Pulau Maldives. Bahkan disebut juga Pulau Maldives.

Nama pulau ini berasal dari bentuk pulau menyerupai hati dan tidak berpenghuni pada mulanya. Pulo Cinta ini memiliki legenda romantis karena dijadikan sebagai tempat persembunyian Pangeran Gorontalo dan seorang putri cantik dari Belanda yang berdagang di Indonesia.

Pulo Cinta menjadi tempat romantis cocok nih buat para pasangan yang ingin melakukan diving.  Pulo cinta saat ini dikelola oleh Dinas Pariwisata Gorontalo. Bagi Galameders yang ingin kesana harus nyebrang laut dulu, kalau berangkat dari pusat kota Gorontalo karena hanya memakan waktu 2 jam dengan berkendara ke Kabupaten Boalemo.  

Kemudian lanjutkan perjalanan dari pelabuhan Boalemo dengan speed boat selama 15 – 25 menit. Ada alternatif yang bisa dipakai yakni kapal angkutan biasa yang memakan waktu 45 menit.

Untuk masuk kesini tidak dikenakan tarif khusus, tapi harus mengeluarkan biaya akomodasi dan penginapan, kalau ingin harga lebih hemat bisa menggunakan jasa Tour Indonesia Tengah.

Disini ada Teluk Tomini yang memiliki kedalaman 2 – 3 m, jadi bagi Galameders yang gak bisa berenang, tak usah risau untuk tenggelam.  Pasir putih sangat halus, air laut jernih dan terumbu karang, sungguh akan jadi tempat relaksasi.

Ketika melakukan diving atau snorkling bisa berkesempatan untuk bertemu warga Bajo yang disebut sebagai pengembara laut dan gypsy of the sea karena pandai eksplor laut dengan gunakan perahu kuno serta dengan andalkan posisi bintang.

5. Pulau Belitung.

Pulau Belitung berlokasi di pantai timur Sumatera dikenal dengan pantai yang eksotis, batu granit yang unik, dan air laut jernih.  

Terkenal dengan film “Laskar Pelangi’, pulau Belitung memiliki pantai dengan hamparan pasir putih dan air laut jernih seperti pantai Punai, pantai Penyabong, pantai Nyiur Melambai, pantai Tanjung Kelayang,pantai Tanjung Tinggi,pantai Tanjung Pendam,pantai Batu Bedil,pantai Teluk Gembira,pantai penyabong, dan pantai burung mandi.

Begitulah 5 tempat destinasi wisata yang bisa digunakan untuk snorkeling dan wajib jadi bucket list.***

Editor: Feby Syarifah

Sumber: traveloka.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah