Main Semenit di Piala Menpora, Pemain Muda Persib Ini Berharap Jadi Awal yang Baik

- 6 Mei 2021, 14:40 WIB
Saiful.
Saiful. /persib.co.id/

GALAMEDIA - Meski hanya semenit, Saiful mengaku bersyukur mendapat kesempatan tampil di Piala Menpora 2021 lalu. Ia bermain saat Persib menghadapi Persiraja Banda Aceh di Stadion Maguwoharjo, 2 April 2021.

Pemain jebolan Diklat PERSIB itu masuk sebagai pemain pengganti Ezra Walian pada laga pamungkas Grup D.

Pemain asal Karawang mengaku senang dan berharap, waktu semenit itu menjadi awal bagus buat kariernya di Persib.

Baca Juga: The Real Sultan! Raffi Ahmad Ajak Karyawan Rans Entertainment Borong Baju Lebaran Langsung ke Gudangnya

"Piala Menpora bagi saya jadi pengalaman yang luar biasa. Bagi saya, turnamen pramusim kemarin jadi kesempatan untuk banyak belajar kepada pelatih dan pemain-pemain hebat," kata Saiful di laman resmi klub, Kamis 6 Mei 2021.

Baca Juga: Dosen UII Pakistan Kritik Pedas Rezim Jokowi Soal Pendidikan Tinggi di Indonesia: Ada yang Bisa Jelaskan?

Sebagai pemain muda, Saiful menyadari jejaknya masih panjang. Hal itu yang membuat Saiful terus semangat dalam menjalani latihan, termasuk pada momen latihan mandiri saat ini.

"Latihan mandiri harus semangat paatinya. Apalagi sudah dibantu dengan program dari pelatih. Saya pribadi berharap latihan ini bisa saya maksimalkan dan menjagaa kondisi tetap baik," ucapnya.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x