Dipermalukan Madura United 3-1, Maung Bandung Kehilangan Taringnya di Stadion GBLA

- 30 Juli 2022, 17:44 WIB
Pemain Madura United berusaha merebut bola dari pemain Persib Bandung, Marc Klok di laga kedua BRI Liga 1 yang berlangsung di GBLA.
Pemain Madura United berusaha merebut bola dari pemain Persib Bandung, Marc Klok di laga kedua BRI Liga 1 yang berlangsung di GBLA. /Twitter.com/@Persib

GALAMEDIA - Madura United sukses mengamankan tiga poin saat mempermalukan tuan rumah Persib Bandung 1-3 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Sabtu 30 Juli 2022.

Persib Bandung sempat unggul lebih dulu 1-0 pada babak pertama. Namun, pada babak kedua Madura United berhasil membalikkan keadaan menjadi 1-3.

Tiga gol Madura United masing-masing dicetak oleh Lulinha menit 60, Cortes Oliveira Gois menit 68, dan Jaja pada menit 82 (p).

Baca Juga: PERSIB BANDUNG Babak Belur di Kandang Sendiri, Madura United Kembali Melesat Pimpin Klasemen Liga 1

Sedangkan satu gol Persib Bandung dicetak oleh David Da Silva pada menit ke-17.

Hasil tersebut jelas sangat mengecewakan bagi Persib. Pasalnya, ini menjadi laga kandang pertama mereka pada BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Pada laga sebelumnya Persib pun hanya mampu meraih hasil imbang 2-2 saat bertandang ke markas Bhayangkara FC.

Hasil tersebut membuat Maung Bandung tertahan di peringkat 12 dengan 1 poin dari dua pertandingan. Sedangkan Madura United kokoh sebagai pemuncak klasemen dengan 6 poin.

Baca Juga: Jeje Slebew Bicara Soal Marah-marahnya di Citayam Fashion Week: Memang Harus Akting Seperti Itu

Halaman:

Editor: Ziyan Muhammad Nasyith


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x