INI PREDIKSI GEMPA SUPER DAHSYAT DI BANTEN SELATAN

30 September 2020, 01:23 WIB

Prediksi tsunami kembali bikin heboh. Kali ini, hasil riset tim ITB yang menyebut tsunami dengan ketinggian 12 hingga 20 meter, berpotensi terjadi di Jawa Barat dan Jawa Timur. Penelitian yang menggunakan data gempa dari katalog BMKG dan Katalog internasional Seismological Centre (ISC) itu, menunjukkan adanya zona memanjang di antara pantai selatan pulau Jawa dan Palung Jawa.  Tim Pusat Penelitian Geoteknologi LIPI sebenarnya telah meneliti tsunami purba sejak 2006 di pantai Lebak, Pangandaran, Cilacap, Kutoarjo, Kulonprogo dan Pacitan. Dari hasil penelitian tersebut, terdapat endapan tsunami berumur 300 tahun di sepanjang pantai itu. Di Lebak, tsunami tersebut mengendapkan batang-batang kayu di suatu rawa 1,5 kilometer (km) dari garis pantai. Jika lempeng di selatan Jawa sepanjang 800 km bergeser, kemungkinan gempa dengan magnitudo 9 bisa terjadi seperti tsunami Aceh 2004 yang dipicu gempa magnitudo 9,1 akibat pergeseran lempeng sepanjang 1.300 km.  Dari hitungan hipotetik ahli geofisika Amerika MacCaffrey, jalur subduksi selatan Jawa berpotensi memicu gempa magnitudo 9,6 yang berulang 675 tahun sekali.

Video Lainnya

Terpopuler

Kabar Daerah

x