Sebelum Ditangkap Polisi, Nia Ramadhani Pernah Terbaring Lemah di Rumah Sakit

- 8 Juli 2021, 10:07 WIB
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie.
Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. /Instagram/@ramdhaniabakrie//



GALAMEDIA - Kabar mengejutkan datang dari selebritis Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Keduanya dikabarkan ditangkap pihak kepolisian lantaran penyalahgunaan narkoba.

Pasangan suami istri tersebut diamankan pada Rabu malam 7 Juli 2021 di daerah Pondok Indah. Keduanya diamankan oleh pihak Satuan Reserse Narkoba.

Sebelum kabar penangkapan ini terkuak, Nia Ramadhani pernah dikabarkan tengah terbaring lemas di rumah sakit usai didiagnosis menderita penyakit serius.

Pada saat itu, Nia Ramadhani tengah berada di Amerika Serikat dan kemudian dilarikan ke rumah sakit lantaran kekurangan zat besi di dalam tubuhnya.

Baca Juga: Palang Merah Tingkatkan Bantuan dalam Memutus Rantai Penyebaran Covid-19 di Indonesia

Penyakit yang dialami Nia Ramadhani dipaparkan langsung oleh sang asisten, Theresa Wienathan.

Penyakit itu termasuk penyakit yang serius karena sangat berdampak pada kehidupan Nia Ramadhani sehari-hari.

Mulai dari penglihatan Nia yang terancam kabur hingga membuatnya lambat dalam berpikir.

"Zat besi dia jauh di bawah standar dan saturasinya benar-benar jelek banget, bisa bikin dia kayak mikirnya suka agak lama loadingnya” kata There asisten pribadi Nia Ramadhani dikutip Galamedia dari YouTube Trans TV.

Baca Juga: Menyambut Idul Adha, Pimpinan Muhammadiyah Ajak Masyarakat Terus Ikhtiar dan Munajat pada Allah

Kekurangan zat besi pada tubuh Nia Ramadhani itu baru diketahui saat melakukan cek kesehatan di Amerika.

Menurut dokter di Amerika, kekurangan iron bisa menyebabkan penderitanya merasa cepat lelah.

Selain itu, penglihatan Nia Ramadhani juga terganggu karena ia tidak tidak bisa melihat dengan jelas.

Hal ini pernah dikeluhkan Nia Ramadhani pada saat menjadi presenter di acara TikTok Awards bersama Raffi Ahmad. Ia mengeluh tak bisa membaca tulisan yang ada di hadapannya.

Baca Juga: Bangunan Klinik Harapan Bunda Dijadikan Tempat Isoman OTG, Disiapkan 25 Tempat Tidur

Selain kekurangan zat besi, Nia Ramadhani juga mengalami masalah tendon di salah satu lengannya.

Kondisi tersebut kerap membuat Nia Ramadhani kesakitan ketika harus beraktivitas.

Sementara terkait penangkapan Nia Ramadhani dan suaminya Ardi Bakrie Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus pun membenarkan  penangkapan tersebut.

"Saya membenarkan bahwa NA dan AB ditangkap," ungkap Yusri.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x