Identitas Pengirim Pesan NGL Link Anonymous yang Viral di Instagram Masih Bisa Diketahui, Yakin Aman?

30 Juni 2022, 16:10 WIB
Ilustrasi Tren NGL Link Anonymous yang Viral di Instagram, Identitas Pengirim Pesan Ternyata Masih Bisa Diketahui? /Pexels.com/

GALAMEDIA - Identitas pengirim pesan NGL link anonymous yang viral di Instagram ternyata masih bisa diketahui. Yakin sudah aman?

Fitur Instagram Stories yang kini akrab disebut NGL link anonymous sedang menjadi tren di kalangan pengguna Instagram Indonesia.

NGL link anonymous yang menerapkan prinsip Q&A ini belakangan viral dan banyak digunakan warganet.

Baca Juga: Send Me Anonymous Messages Artinya dalam Bahasa Indonesia, Ini Penjelasan Tren NGL Link di Instagram

Adalah aplikasi NGL link anonymous sendiri adalah fitur yang dibuat dengan bantuan aplikasi bernama NGL: anonymous q&a.

Aplikasi tersebut dapat diunduh di Play Store bagi pengguna Android atau di App Store bagi pengguna iOS.

Lantas apakah aplikasi atau fitur tersebut benar-benar aman atau pengirim pesan tidak dapat diketahui sama sekali?

Baca Juga: Cara Pakai NGL Link Anonymous dan Download Link Gratisnya!

Sejauh ini, belum ada laporan keamanan terkait penggunaan fitur NGL link anonymous itu.

Hanya saja, konon pengguna atau pembuat link masih dapat melacak atau mengetahui identitas pengirim pesan anonim. Benarkah?

Meski sang pengembang aplikasi memastikan pengirim pesan anonim itu tidak diketahui, namun hal tersebut tidak sepenuhnya.

Baca Juga: Robert Alberts Belum Bisa Pastikan Trio Timnas Persib Bandung Tampil di Piala Presiden 2022

Sang pemilik NGL link masih dapat mengetahui sedikit informasi pengirim pesan anonim yang masuk dengan cara berlangganan layanan aplikasinya.

Pada kolom "Who Sent This" yang terletak di bawah menu "Inbox" informasi si pengirim dapat dilihat dengan berlangganan aplikasi atau membayar biaya tertentu.

Meski begitu, informasi tersebut tidak memberikan gambaran rinci terkait identitas pengirim, hanya informasi terkait lokasi dan perangkat saja yang bisa diakses oleh pengguna aplikasi.

Aplikasi NGL anonymous memang mengedepankan prinsip anonim pada aplikasi tersebut.

Baca Juga: Tren Permintaan di Wilayah Buahbatu Tumbuh Paling Pesat, Tol Getaci Bisa Kembalikan Minat ke Area Gedebage

Bagaimana, masih tertarik menggunakan aplikasi tersebut? Jika ya, berikut langkah-langkahnya:


- Search dan download aplikasi NGL: anonymous q&a di Google Play Store;

- Setelah selesai men-download, buka aplikasi tersebut;

- Klik tombol "Get Questions";

- Masukkan username Instagram kamu;

- Klik "Done";

- Klik "Share" untuk membagikan NGL link anonymous;

- Jika sudah selesai, buka aplikasi Instagram ;

- Buka Instagram Story dan pilih pada ikon link;

- Tempelkan link NGL yang telah dibuat.

Baca Juga: EKSKLUSIF 10+ Kode Redeem FF 30 Juni 2022, Buruan Klaim M60 Gold Coated dan Flaming Dragon Loot Crate

Dengan langkah tersebut, para pengikut yang melihat Story kamu bisa mengirimkan pesan secara anonim.

Lantas bagaimana cara melihat pesan anonim yang masuk? Berikut ini caranya:

- Buka aplikasi NGL Link anonymous q&a

- Klik menu Inbox

- Buka Eamail Love

- Klik Reply dan pengguna dapat berbagi jawaban dari fitur NGL Link anonymous yang masuk.

Baca Juga: Ngeri! Ini 10 Jenis SANTET yang Paling Berbahaya di Indonesia, Bisa Membuat Lumpuh sampai Kematian

Demikian informasi terkait cara mengetahui pengirim pesan anonim di NGL link anonymous yang viral di Instagram.***

Editor: Rizwan Suandi

Tags

Terkini

Terpopuler