Mengapa SMA Oya Diincar Tiga Aliansi Sekolah? Simak 5 Fakta Penting Film High and Low The Worst X Cross

- 7 Februari 2023, 12:48 WIB
engster yang terdiri dari berandalan sekolahan dari SMA Oya yang dipimpin oleh Fujio /  Netflix
engster yang terdiri dari berandalan sekolahan dari SMA Oya yang dipimpin oleh Fujio / Netflix /

GALAMEDIANEWS - Sosok penting dibalik kekuatan hebat di SMA Oya adalah Hanaoka Fujio (Kazuma Kawamura). Dia digambarkan sebagai anak berandal nomor 1 di distrik SWORD. Kehebatan Fujio dalam mengalahkan semua lawannya bahkan mendapat pengakuan dari SMA Teknik Suzuran.

Namun, bukan hanya itu saja yang membuat SMA Oya menjadi incaran banyak orang. Ada sejarah yang membuat Oya begitu disegani banyak orang, terutama karena SMA berisi anak-anak berandal dari berbagai daerah. 

Baca Juga: Lirik lagu Cha Cha - Freddie Dredd, Lagu yang Sering jadi Backsound Video Creepy di TikTok

Berikut ini  5 fakta penting di film High and Low The Worst X Cross yang mungkin belum kamu tahu : 

1. Sosok Fujio dan Ketangguhannya

Saat SMA Oya melawan Housen, banyak petarung mereka yang tumbang, seperti, Yasushi, Nakagoshi, Nakaoka, Tsuji, dan Shibaman hanya Fujio yang masih bertahan. Fujio menang dari Kenzo Shida lalu Todoroki menang melawan Odajima. 

Fujio Hanaoka sekarang adalah sosok pemimpin para siswa full-time SMA Oya. Bahkan Todoroki, pemimpin siswa full-time sebelum dia, pun sepertinya sudah mengakui kalau Fujio adalah leader-nya di High and Low: The Worst X. 

 Baca Juga: Profil Kazuma Kawamura yang Berperan sebagai Hanaoka Fujio di Film High and Low The Worst X Cross

Fujio bisa memimpin beberapa petarung tangguh di High and Low: The Worst X.Dia menang dari Reiji Himuro, meskipun Reiji menghadapkan Fujio dengan buku jari kuningan yang diperkuat.

Kemudian, Fujio lah yang mengalahkan Suzaki Ryo, petarung terkuat di Aliansi Tiga Sekolah. Di High and Low The Worst X Cross siswa Oya menjadi banyak korban setelah serangan besar-besaran oleh Aliansi Tiga Sekolah.

Fujio kemudian terungkap telah meminta bantuan dari Hosen's Eimei Jinkawa. Hoizumi memang membantu Oya nanti, meski Hosen memang punya alasan lain: mereka baru tahu kalau Shida Ken diserang.

2. Amagai Kohei dan Aliansi Tiga Sekolah

Banyak orang yang mengincar SMA Oya salah satunya pemuda tangguh bernama Amagai Kohei (Miyama Ryoki), ketua berandalan Sekolah Menengah Teknik Senomon yang dijuluki “Gerbang Darah”. 

Mereka dikenal dengan ciri khas mereka yang bernuansa merah darah. Amagai Kohei mempunyai kaki tangan setia yang dikenal sebagai petarung tangguh yang bernama Suzaki Ryo (Nakamoto Yuta). 

Selanjutnya, Amagai mengajak SMA Kamasaka dan SMA Komersial Ebara untuk bergabung dan membentuk aliansi besar. 

3. Sejarah SMA Oya dengan SWORD

Huruf O di SWORD High and Low mewakili SMA Oya yang saat ini dipimpin oleh Fujio. Yang unik dari SMA Oya ini adalah mereka memang pada dasarnya terdiri dari berandalan sekolahan. 

Menurut sejarahnya, Murayama adalah orang pertama yang bisa mengendalikan SMA Oya. Cara Murayama diakui sebagai pemimpin ini juga epik. Murayama menjalani tantangan khas Oya, yaitu menerima 100 pukulan tanpa membalas. Hal ini juga yang menjadi tradisi bagi SMA Oya. 

 Baca Juga: 15 Link Twibbon Harlah 1 Abad NU 2023: Cocok Dibagikan di Berbagai Media Sosial Lengkap dengan Tutorialnya

SMA Oya terdiri dari pelajar purna waktu dan paruh waktu. Para pelajar paruh waktu itu terdiri dari orang-orang yang usianya bahkan sudah 20 tahun lebih. Pemimpin siswa paruh waktu adalah Murayama. Sementara itu yang jadi pemimpin purnawaktu sebenarnya adalah Todoroki.

4. Kedatangan Fujio Jadi Kekuatan Besar SMA Oya

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, tradisi unik SMA Oya menjadi bagian penting untuk menentukan siapa yang akan menjadi ketua dari sekolahnya para berandalan ini. Fujio Hanaoka berhasil bertahan tantangan 100 kali pukulan tanpa melawan. 

SMA Oya sudah pernah diserbu pihak lain sepanjang High and Low. Seperti di seri High and Low, saat Yamato dan kemudian Cobra beserta Sannoh Rengokai datang untuk menolong Chiharu. Salah satu serangan yang paling parah terjadi di High and Low 3: Final Mission, yang memperlihatkan SMA Oya sampai terbakar dan murid-muridnya terkapar dengan luka-luka.

Baca Juga: Sumber Koso, Sumber Air yang Kini Menjadi Destinasi Wisata di Kabupaten Ngawi

Hanaoka Fujio digambarkan sebagai ketua ketua berandal para siswa full time di SMA Oya.  Ia individu yang sangat karismatik dan ramah. Kepribadiannya yang ramah menginspirasi kepositifan di sekitarnya, yang membuat semua orang berkumpul di sekitarnya. 

Dikutip Galamedia News dari laman Fandom, Fujio tanpa sadar menyatukan siswa penuh waktu setelah kedatangannya. Dia segera mendapatkan rasa hormat dari Murayama, setelah pemimpin SMA Oya melihat kemampuannya membuat orang lain mengerumuninya dan berpotensi untuk memimpin. Todoroki yang merupakan individu penyendiri berubah setelah bertemu Fujio. Selain itu, dia selalu bersemangat untuk melawan seseorang yang lebih kuat.

5. Sinopsis Film High and Low The Worst X Cross

Film ketujuh dari High and Low ini berlatar tiga tahun kejadian di film High and Low the Worst. SMA Oya masih dipimpin Fujio. Dalam film ini, SMA Oya terancam dengan ambisi “Aliansi Tiga Sekolah” untuk menguasai distrik Oya di SWORD. 

Geng tersebut dipimpin oleh Kohei Amagai (Ryoki Miyama) yang dibantu oleh Ryo Suzaki (Yuta NCT) dari SMK Senomon. Mereka mendapatkan bantuan dari dua sekolah lain, yaitu SMA Kamasaka dan SMA Ebara. 

Fujio mesti mengerahkan segala kekuatannya untuk melindungi anggota geng dan mempertahankan daerah

Itulah informasi dan fakta penting dari  film High and Low The Worst X Cross yang sudah bisa ditonton di bioskop-bioskop seperti CGV dan Cinemapolis.***

Editor: Nalarya Nugraha

Sumber: Fandom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x