Sejarah dan Peristiwa Penting Perkembangan Teknologi (Part 4)

- 4 Agustus 2023, 06:25 WIB
Seiring tumbuhnya pemahaman kita tentang dunia di sekitar kita, kita mampu mengembangkan teknologi baru yang memecahkan masalah dan meningkatkan kehidupan kita.
Seiring tumbuhnya pemahaman kita tentang dunia di sekitar kita, kita mampu mengembangkan teknologi baru yang memecahkan masalah dan meningkatkan kehidupan kita. / freepik.com - @fanjianhua/

Pada 17 Desember Orville Wright melakukan penerbangan pesawat pertama, setinggi 120 kaki, dekat Kitty Hawk, Carolina Utara. Dia dan saudaranya Wilbur melakukan empat penerbangan hari itu. Yang terakhir, Wilbur terbang 852 kaki.

4. 1926 Ditemukan Roket

Sebagai anak laki-laki di akhir tahun 1890-an, Robert Goddard terinspirasi oleh The War of the Worlds karya H.G. Wells dan memungkinkan perjalanan luar angkasa. Sebagai seorang pria paruh baya di pertengahan 1920-an, dia mencapai uji terbang pertama roket berbagan bakai cair, dari pertanian bibinya di Auburn, Massachusetts, roket itu terbang 12,5 meter (41 kaki) di udara.

5. 1927 Ditemukan Televisi

Setelah pengembangan radio, pengiriman gambar adalah langkah logis berikutnya, televisi pada awalnya menggunakan disk mekanis untuk memindai gambar. Sebagai remaja di Utah, Philo T. Farnsworth menjadi yakin bahwa sistem mekanis tidak akan mampu memindai dan menyusun gambar berkali-kali dalam satu detik.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Instagramable di Garut Ini Cocok Banget Buat Liburan dan Healing Bareng Keluarga

Hanay dengan sistem elektronik yang bisa melakukannya, kemudian pada tahun 1922, Farnsworth yang berusia 16 tahun menyusun rencana untuk sistem seperti itu, tetapi baru pada tahun 1927 ia membuat transmisi televisi elektronik pertama, garis horizontal.

6. 1937 Ditemukan Komputer

John Atanasoff merupakan ahli matematika dan fisikawan di Iowa State College dia berhasil merancang komputer digital elektronik pertama. Karya yang dihasilkannya tersebut menggunakan bilangan biner (basis 2, di mana semua angka dinyatakan dengan angka 0 dan 1), dan datanya akan disimpan dalam kapasitor.

Pada tahun 1939 dia dan muridnya Clifford Berry mulai membangun Komputer Atanasoff-Berry (ABC).***

Halaman:

Editor: Tatang Rasyid

Sumber: britannica.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah