Resep Hot Spicy Wings ala Martin Praja Jadi Ide Bisnis Makanan Pedas Bikin Ketagihan

- 29 Mei 2024, 13:41 WIB
Resep Hot Spicy Wings menjadi ide bisnis makanan./tangkap layar YouTube Indonesian Simple
Resep Hot Spicy Wings menjadi ide bisnis makanan./tangkap layar YouTube Indonesian Simple /

GALAMEDIANEWS-Berikut ini ide bisnis makanan yang disukai penikmat olahan daging ayam dengan sensasi rasa pedas membuat ketagihan, resep Hot Spicy Wings ala Martin Praja.

Ide bisnis makanan ini berbahan dasar sayap ayam yang diberi bumbu racikan pedas ala Martin Praja yang menggugah selera sebagai teman menyantap nasi hangat.

Hot Spicy Wings menjadi pilihan ide bisnis makanan dengan proses pembuatan mudah dan praktis dengan bahan yang murah juga terjangkau.

Baca Juga: SPOILER Manga One Piece Chapter 1116: Mother Flame Dicuri, Ternyata Bahan Bakar Senjata Kuno

Anda bisa mencoba pilihan ide bisnis makanan ini secara online maupun offline dijamin para pelanggan akan menyukainya dengan sensasi rasa pas di mulut.

Dilansir Galamedianews dari kanal YouTube Indonesian Simple pada Rabu, 29 Mei 2024 berikut resep Hot Spicy Wings diantaranya:

Bahan 1 :
- 800 gr Sayap Ayam
- 1 saset Bumbu Marinasi
- 2 sdm Maizena
- 2 sdm Air

Bahan 2 :
- 1 sdt Cabe Bubuk (setara 2 cabe merah segar)
- 1 sdm Air

Bahan 3 :

- 2 sdt Bawang Putih Bubuk (setara 4 siung bawang putih segar)

Baca Juga: PREDIKSI SKOR Olympiacos vs Fiorentina Final Liga Konferensi Eropa, Nicolas Gonzalez Pemain yang Diwaspadai

- 2 cm Jahe Parut

- 150 ml Air

- 5 sdm Madu

- 2 sdm Air Lemon

- ½ sdt Garam

- 1 sdt Maizena

Cara membuat :

1. Marinade ayam dengan Bumbu Marinasi, maizena, dan air selama 30 menit.

2. Goreng selama +/- 13 menit, dengan minyak PANAS dan antara API KECIL s/d API SEDANG usahakan semua ayam terendam dalam minyak. Kalau minyaknya kurang banyak ayam harus sering di bolak balik dan waktu menggoreng akan sedikit lebih lama.

3. Campur bahan 2 (Cabe Bubuk dan air) dalam wadah, aduk hingga menjadi pasta cabe.

4. Campur semua bahan 3 (jahe parut, air lemon, madu, garam, maizena, air, dan Bawang Putih Bubuk) dan tambahkan pasta cabe, aduk rata.

5. Masak saus dalam wajan, aduk hingga mendidih dan mengental.

6. Setelah mengental, masukkan ayam yang sudah digoreng dan aduk sampai tercampur rata.

7. Sajikan.

Itulah resep Hot Spicy Wings ala Martin Praja menjadi pilihan ide bisnis makanan. Selamat mencoba.***

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: YouTube Indonesian Simple


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah