Prediksi Skor Eredivisie Feyenoord vs FC Volendam 8 Desember 2023: Cek Starting Line Up, H2H dan Kondisi Tim

7 Desember 2023, 14:57 WIB
Feyenoord vs FC Volendam. / Instagram @lukaivanusec /

GALAMEDIANEWS – Cek prediksi skor Feyenoord vs Volendam di pertandingan lanjutan ke-15 Eredivisie beserta starting line up, H2H (Head to Head) dan kondisi tim. Pertandingan Feyenoord vs Volendam akan digelar di Stadion De Kuip pada Jumat, 8 Desember 2023 pukul 03.00 WIB dini hari.

Pasukan Arne Slot berada di peringkat kedua terpaut 10 poin dari PSV Eindhoven dan sekarang mencoba bangkit kembali usai kekalahan terakhir menghadapi sang pemuncak tersebut, sementara itu tim tamu sedang menderita di zona degradasi dengan raihannya 8 poin.

Head to Head Feyenoord vs FC Volendam

Lima pertandingan terakhir memperlihatkan bahwa tuan rumah meraih hasil dua menang dan tiga kali menderita kekalahan, sedangkan Volendam bermain imbang satu kali serta mengalami kalah sebanyak empat laga.

5 laga terakhir Feyenoord

  • 2023/12/03 Feyenoord 1-2 PSV
  • 2023/11/29 Feyenoord 1-3 Atletico Madrid
  • 2023/11/25 Excelsior 2-4 Feyenoord
  • 2023/11/12 Feyenoord 1-0 AZ
  • 2023/11/08 Lazio 1-0 Feyenoord

5 laga terakhir FC Volendam

  • 2023/12/03 FC Volendam 0-5 Zwolle
  • 2023/11/26 AZ 3-0 FC Volendam
  • 2023/11/17 Excelsior Maassluis 1-0 FC Volendam
  • 2023/11/12 FC Volendam 1-4 Sparta Rotterdam
  • 2023/11/05 NEC 3-3 FC Volendam

Kondisi Tim

Slot sekarang mengkhawatirkan Quilindschy Hartman setelah mengalami gegar otak usai dia digantikan pada babak pertama menghadapi PSV menyusul bentrokan kepala yang mengerikan dengan Jordan Teze .

Tuan rumah kini dilanda sejumlah cedera, yaitu terdapat Yankuba Minteh dan pemain sayap Alireza Jahanbakhsh keduanya saat ini absen, menyusul Bart Nieuwkoop serta Ayase Ueda.

Adapun pencetak gol terbanyak Santiago Gimenez masih mengharapkan malam yang lebih positif setelah mendapatkan nasib tidak baik dalam beberapa laga terakhir.

Striker Meksiko tersebut sudah mencatatkan hat-trick kontra Excelsior, sebelum mencetak gol bunuh diri menghadapi Atletico, lalu meskipun berhasil mencetak gol melawan PSV, hal itu masih saja sia-sia karena timnya tidak mampu bangkit.

Adapun tim tamu, gelandang Luke Le Roux masih belum melakukan debutnya untuk klub sejak tiba dari Varberg di Swedia pada musim panas, usai ,menderita cedera yang membuatnya absen.

Koen Blommestijn kini terhitung absen sepanjang musim sejauh ini, kemudian remaja Joey Antonioli saat ini telah absen selama dua bulan karena cedera.

Xavier Mbuyamba segera kembali dari bangku cadangan pada akhir pekan, dia dinyatakan absen enam minggu, dan pemain berusia 21 tahun tersebut bisa kembali ke starting XI di sini.

Perkiraan Starting Line Up

Feyenoord: Bijlow; Geertruida, Trauner, Hancko, Hartman; Wieffer, Timber, Zerrouki; Stengs, Gimenez, Ivanusec.

FC Volendam: Backhaus; Buur, Mbuyamba, Flint, Cox; De Haan, Mirani, Twigt; Ould-Chikh, Muhren, Booth.

Meski dalam keadaan setelah menderita kekalahan yang merusak moral kontra pemuncak klasemen pada akhir pekan, klub asuhan Slot seharusnya tidak mengalami kesulitan untuk kembali ke jalur kemenangan menghadapi tim yang berada dalam pertarungan degradasi.

Tim tamu sudah menderita beberapa kekalahan telak musim ini, tercatat sudah mendapati 36 gol kebobolan tentu menjadi yang terburuk di divisi ini, lalu setelah kalah dalam 15 dari 18 laga tandang terakhirnya, kini mereka kemungkinan tidak akan bisa memperbaiki rekor itu di sini.

Prediksi Skor Eredivisie 2023: Feyenoord 5-0 FC Volendam.***

Editor: Nadya Kinasih

Sumber: Sportsmole

Tags

Terkini

Terpopuler