Viral! Momen Pemain Thailand U 23 Terima Secarik Kertas Jadi Buruan Warganet:Pinjam Dulu Seratus

- 25 Agustus 2023, 21:30 WIB
Pemain Thailand Sedang Membaca Pesan yang Di Instruksikan Pelatihnya
Pemain Thailand Sedang Membaca Pesan yang Di Instruksikan Pelatihnya /twitter

GALAMEDIANEWS – Laga semifinal Piala AFF U 23 antara Timnas Thailand vs Timnas Indonesia yang berlangsung kemarin menyisakan momen menarik.

Salah satu momen yang diabadikan adalah ketika pemain Thailand U 23 menerima secarik kertas di tengah pertandingan yang masih berlangsung.

Sontak aksi Pemain Thailand U 23 tersebut menjadi buruan warganet dengan merespon dengan berbagai macam komentar.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Udang Pete ala Rudy Choirudin Makanan Maknyus Bikin Lidah Bergoyang

Pertandingan Semifinal yang mempertemukan 2 tim besar di kawasan Asia Tenggara tersebut akhirnya dimenangkan oleh Timnas U 23 Indonesia dengan skor telak 3-1.

Timnas Thailand selaku tuan rumah dibuat tak berkutik saat menghadapi permainan energik skuad Garuda Muda Indonesia.

Dengan kemenangan tersebut Timnas Garuda berhak melaju ke babak final dan akan berhadapan dengan tim kuat Vietnam pada 26 Agustus 2023.

Pada laga semifinal antara Timnas Thailand melawan Indonesia banyak momen menarik yang terjadi di lapangan hijau.

Salah satunya adalah saat pemain Thailand Kritsada Nontharat menerima secarik kertas yang berasal official tim Thailand.

Momen tersebut terekam jelas oleh kamera hingga akhirnya menjadi buruan warganet yang penasaran dengan isi pesan yang tertera di kertas tersebut.

Memang tidak diketahui secara pasti apa isi pesan tersebut,entah perubahan strategi dari pelatih Thailand atau adanya instruksi lain yang diinginkan.

Kontan kejadian ini menjadi kegaduhan di jagad media sosial dan menjadi viral setelah beragam komentar yang dilontarkan.

Beragam komentar pun akhirnya menjadi bahan leluconan diantaranya berasal dari akun twitter milik @Lolololo53, “kita udahan aja,kamu terlalu baik buat aku.”

Sementara akun twitter lain yakni @zakiimu me retweet dengan gaya bahasa sundanya,”Teu beunang bolana,kabogohna (tidak dapat bolanya,pacarnya).”

Namun dari sekian banyak komentar dari para netizen tanah air,yang paling menyita perhatian adalah komentar dengan kalimat,”Pinjam dulu seratus.”

Baca Juga: 10 Anime Underrated Terbaik yang Sering Terlewatkan, Blue Lock Salah Satunya

Meme inilah yang kemudian menjadi trending dan viral di media sosial.Jika diperhatikan mimik dari pemain Thailand tersebut memang nampak seperti orang yang sedang kebingungan.

Antara bimbang dengan apa isi pesan tersebut dan juga nampak raut wajah kelelahan dari laga yang tengah dijalankan.

Kejadian tersebut terjadi di menit ke 60 saat Thailand melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Pattara Soimalai untuk menggantikan Phanthamit Praphanth.

Namun secarik kertas yang penuh tanda tersebut tidak berpengaruh dengan hasil pertandingan kedua tim.

Timnas U 23 Indonesia tetap keluar sebagai pemenang dan melaju ke final,sedangkan Thailand selaku tuan rumah harus puas untuk berebut peringkat ke 3 melawan Malaysia.

Dengan Lolosnya Timnas Indonesia ke babak final Piala AFF U 23 membawa kesan tersendiri,disamping momen pemain Thailand yang menerima secarik kertas menjadi viral di media sosial.***

Editor: Ryan Pratama

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah