Piala Asia U23 2024, Demi Timnas Indonesia, Coach Justin Desak Shin Tae Yong Komunikasi dengan Pelatih Liga 1

- 29 Februari 2024, 06:50 WIB
Shin Tae Yong./  X/ @shintaeyong7777
Shin Tae Yong./ X/ @shintaeyong7777 /

Pundit yang identik dengan istilah nyelenehnya tersebut berharap agar Shin Tae Yong dan para pelatih Liga 1 untuk saling mengenal dan menjalin silaturahmi agar suasananya bisa lebih kondusif.

“Ya saling kenal lah biar lebih enak,” kata mantan pelatih Timnas Futsal tersebut mengakhiri pembicaraan.

Sedikit informasi, Piala Asia U23 2024 tidak termasuk dalam agenda FIFA sehingga tidak ada kewajiban bagi klub untuk melepas pemainnya ke Timnas Indonesia U23.

Di Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia U23 berada di grup A bersama Qatar, Australia dan Yordania. Skuad Garuda Muda akan memulai kiprahnya di Piala Asia U23 melawan Qatar pada 15 April 2024 mendatang.

Baca Juga: Kembali Perkuat Timnas Jerman, Toni Kroos Sebut Der Panzer tak difavoritkan di Euro 2024

Bagi Garuda Muda ajang Piala Asia U23 merupakan turnamen yang sangat penting. Sebab, turnamen tersebut merupakan bagian dari kualifikasi Olimpiade 2024 di Paris. Adapun syarat bagi tim asuhan Shin Tae Yong untuk tampil di ajang Olimpiade yakni lolos ke babak final.***

 
 

 

Halaman:

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube Justinus Lhaksana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x