Ronald Koeman Soroti Timnas Indonesia yang Sering Naturalisasi Pemain Keturunan dari Belanda

- 30 Maret 2024, 15:55 WIB
Timnas Indonesia saat bertanding melawan Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di My Dinh Stadium, Hanoi pada Selasa, 26 Maret 2024./Instagram @0ratmangoen
Timnas Indonesia saat bertanding melawan Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di My Dinh Stadium, Hanoi pada Selasa, 26 Maret 2024./Instagram @0ratmangoen /

 

GALAMEDIANEWS - Timnas Indonesia dalam beberapa tahun terakhir memang sedang aktif-aktifnya naturalisasi pemain keturunan Belanda untuk memperkuat skuad mereka.

Diketahui, di era kepelatihan Shin Tae Yong, PSSI total telah menaturalisasi kurang lebih 10 pemain keturunan untuk memperkuat skuad Timnas Indonesia, dan hal tersebut kemungkinan akan bertambah dalam beberapa bulan mendatang.

Menariknya, dari banyaknya pemain keturunan yang memperkuat Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Belanda sebut saja Ivar Jenner, Rafael Struick, Justin Hubner, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Jay Idzes dan Sandy Walsh.

Bahkan, Indonesia juga berpotensi mengambil pemain keturunan dari Belanda yakni Maarten Paes dan yang terbaru penyerang Utrecht, Ole Romeny dikabarkan telah dihubungi oleh pihak PSSI.

Baca Juga: 5 Jenis Sertifikat Rumah yang Wajib Kamu Ketahui!

Menanggapi hal tersebut membuat Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) mulai merasa ketar-ketir jika Indonesia banyak mengambil pemain keturunan dari Negeri Kincir Angin tersebut.

Tak hanya KNVB yang angkat bicara. Akan tetapi pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman juga memberikan sorotan tajam kepada Indonesia yang secara masif menaturalisasi pemain-pemain Belanda yang memiliki darah Indonesia, apalagi pemain-pemain tersebut merupakan mantan pemain penting Timnas Belanda kelompok usia.

Ronald Koeman./Instagram @ronaldkoeman
Ronald Koeman./Instagram @ronaldkoeman

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: Youtube Star Football


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x