5 Tempat Wisata di Cikole Lembang Bandung Seru, Tangkuban Perahu Hingga Offroad

11 Februari 2023, 22:23 WIB
5 Tempat Wisata di Cikole Lembang Bandung Seru, Tangkuban Perahu Hingga Offroad. /pexels/ahmad syahrir/

GALAMEDIANEWS –Apakah ada tempat wisata terdekat di Cikole Lembang Bandung dengan harga yang murah untuk hari weekend ini? Tenang saja karena pada kali ini kami akan memberikan rekomendasi tempat wisata di Lembang Bandung untuk jalan-jalan bersama keluarga yang pastinya murah di kantong.

Bandung memiliki banyak sekali destinasi wisata yang bisa dikunjungi tentunya dengan harga yang terjangkau, selain itu kawasannya yang bisa bikin betah untuk tetap tinggal di tempat wisata tersebut, bahkan banyak yang menjadikannya tempat nongkrong.

Hari sabtu dan minggu sangat cocok dipakai bersama keluarga untuk bertamasya pergi jauh dari rumah, mengingat selama satu minggu, para pencari nafkah disibukan dengan berbagai pekerjaan yang menumpuk.

Cikole jadi salah satu tempat wisata yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan, baik dari Bandung hingga dari luar kota, hal ini lantara tempat tersebut menyediakan berbagai macam spot yang sangat nyaman untuk disinggahi.

Baca Juga: BENCANA LONGSOR Terjang PT FREEPORT di Tembagapura Papua, Banjir Disebut Bawa Hanyut Dua Pendulang

Untuk lokasinya berada di dekat kota, jalan Dr Setiabudi jadi jalan utama untuk sampai ke Cikole, setelah sampai disana panorama yang indah menjadikan para wisatawan betah untuk tetap tinggal di sana.

Bagi kamu sendiri yang mungkin sedang berada di Kota Bandung atau berada dekat di Cikole, kamu harus coba berbagai tempat wisata yang ada disana, pastinya bisa membuat pikiran menjadi lebih lega dan bisa kembali beraktivitas dengan nyaman.

Pada kali ini kami akan memberikan rekomendasi tempat wisata terdekat di Cikole Bandung yang pastinya murah meriah di kantong, letaknya pun tidak terlalu jauh dari kota.

Ingin tahu tempat wisata Cikole Lembang Bandung yang indah dan murah di kantong ? Simak ulasannya berikut ini:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn Besok 12 Februari 2023: Jangan Buat Dirimu Merasa Kesepian

1. Bandung Treetop Cikole

Tempat outbound yang enak dan nyaman satu ini memiliki berbagai wahana yang menyenangkan, mulai dari anak- anak hingga orang dewasa bisa menaikinya. Lokasinya satu arah dengan bumi perkemahan cikole.

2. Tangkuban Perahu

Tangkuban Perahu jadi salah satu destinasi wisata yang sering dikunjungi oleh orang, ketinggian pada gunung ini hingga 2084 mdpl. Disini terdapat kawah-kawah gunung api yang masih aktif

3. Orchid Forest Bandung

Taman bunga Lembang yang satu ini dikabarkan sebagai taman anggrek terbesar. Orchid forest mempunyai lebih dari 157 jenis bunga anggrek yang dibudidayakan pada lahan seluas 12 hektar. Kemudian Bibit bunganya datang dari berbagai belahan dunia, diantaranya adalah Venezuela, Amerika, dan Peru.

Lokasinya sendiri berada di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Nonton dan Download Anime Chainsaw Man Episode 1 Sub Indo, Selain Otakudesu Full HD

4. Grafika Cikole

Grafika Cikole merupakan tempat yang indah nan asri, berbagai rekreasi seperti tempat makan, outbond, hingga perkemahan ada disini. Tak heran tempat ini menjadi destinasi wisata yang sering dikunjungi.

Lokasinya berada di Jl. Raya Tangkuban Perahu No.Km.8, Cikole, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

5. Wisata Offroad Cikole

Bagi kamu penggemar Offroad, harus coba yang satu ini, disini kamu akan berpetualang ke hutan sambil menaiki mobil offroad yang pastinya membuat tertantang.

Itulah 5 Tempat Wisata Cikole Lembang yang cocok untuk dikunjungi saat weekend.

Semoga bermanfaat dan selamat menikmati liburan.***

Editor: Shiddik Zaenudin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler