Wahoo Waterworld Bakal Hadirkan School Break Adventure Khusus di Libur Idul Adha, Ada Carnaval Game Loh!

- 27 Juni 2023, 19:33 WIB
para pengunjung mulai dari anak-anak hingga dewasa menikmati suasana saat berenang Wahoo Waterworld  /Foto : Deni Supriatna /Galamedia News /
para pengunjung mulai dari anak-anak hingga dewasa menikmati suasana saat berenang Wahoo Waterworld  /Foto : Deni Supriatna /Galamedia News / /
 
GALAMEDIANEWS -  Berbagai tempat wisata di Bandung Barat bersiap-siap menyambut para pengunjung wisatawan pada moment libur sekolah dan  cuti bersama Idul Adha 2023. 

Salah satunya adalah Wahoo Waterworld yang merupakan wahana wisata air terbesar yang berlokasi di, Jl. Pancatengah Parahyangan St No.1, Jayamekar, Padalarang. Jawa Barat.  

Dalam kesiapan menghadapi libur panjang Idul Adha, Wahana wisata air Wahoo Waterworld Kota Baru Parahyangan bakal hadirkan School Break Adventure yang akan dimulai pada tanggal 1 sampai dengan 16 Juli 2023. 

Baca Juga: Resep Dadar Jagung Rumahan Cemilan Renyah dan Garing Bisa Jadi Lauk Santap Nasi

School Break Adventure di Wahoo Waterworld tersebut untuk menghadapi libur sekolah dan cuti bersama yang bertepatan dengan hari raya Idul Adha 2023.  

Menghadapi libur panjang di bulan Juli 2023, Marketing Comunication dan Event Coordinator Wahoo Waterworld, Reza Renaldi mengatakan, berbagai permainan akan digelar selama libur panjang dengan melibatkan para pengunjung di Wahoo Waterworld.  

"Jadi, untuk bulan Juli nanti, ada Extra Activiti, Carnaval Game , Treasure Hunt, Tube Race dan Tube Melody, " ujar Reza.  

Selain itu, Reza menjelaskan, beberapa Games yang akan dihadirkan di Wahoo Waterworld diantaranya Treasure Hunt yang merupakan salah satu permainan dengan melibatkan para pengunjung untuk mencari harta karun.  

"Untuk pengunjung anak-anak akan digelar dari pukul 10.00 sampai 11.00 WIB, sedangkan untuk pengunjung dewasa akan digelar siang hari,"ucap Reza.  

Selanjutnya, kata Reza, kolam ombak Wahoo Waterworld akan di tambah durasinya menjadi 15 menit, dimana sebelumnya hanya berdurasi 10 menit.  

Halaman:

Editor: Ryan Pratama

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x