Mengerikan, Pasien Covid-19 di China Dipaksa Tinggal di Sebuah 'Kotak' Layaknya di Penjara

13 Januari 2022, 13:00 WIB

Dalam sebuah video yang beredar di Twitter, terlihat kotak yang berbaris dan tersusun beraturan yang diklaim sebagai tempat menampung pasien Covid-19 di Tiongkok. Para pasien yang diduga terpapar Covid-19 itu dibawa oleh barisan bus yang menuju ke kamp karantina yang berbentuk seperti kotak. . Adegan-adegan mengerikan tersebut merupakan salah satu dari beberapa tindakan pencegahan ketat yang dilakukan Tiongkok untuk menghentikan penyebaran Covid-19. Video yang beredar di Twitter tersebut diunggah oleh pengguna bernama @songpinganq, dengan tulisan 'jutaan orang China tinggal di kamp karantina covid sekarang!'. . Pada video selanjutnya, akun tersebut juga mengatakan jika melakukan karantina Covid-19 di Tiongkok harus membayar sendiri untuk biaya sekira 5.010 yuan (Rp11,2 juta) untuk 21 hari isolasi. Di kotak karantina tersebut, para pasien Covid-19 akan mendapatkan dua boks air mineral, tempat tidur, meja untuk makan, dan toilet.

Video Lainnya

Terpopuler

Kabar Daerah

x