Penampilan Memukau Jaehyun NCT di Solo Stage Konser NCT 127 : THE LINK Disutradarai oleh Dirinya Sendiri

- 19 Januari 2022, 20:07 WIB
Jaehyun/Instagram @_jeongjaehyun
Jaehyun/Instagram @_jeongjaehyun /

GALAMEDIA - Pada Desember 2021 lalu NCT 127 menggelar konser offline di Gocheok Sky Dome, Seoul, Korea Selatan.

Konser ini diselenggarakan selama 3 hari mulai dari tanggal 17-19 Desember 2021.

Di tanggal 19 Desember 2021 pula NCT 127 menggelar konsernya secara online yang bisa diakses melalui platform beyondlive.

Konser ini menjadi sorotan karena menampilkan penampilan solo stage yang dicomposer oleh masing-masing member.

Baca Juga: 300 Ribu Warga Jabar Sudah Menerima Booster, Kapolda: Warga Tidak Usah Takut Divaksin

Yang masih menjadi perbincangan hangat sampai saat ini adalah penampilan solo stage dari member kelahiran tahun 1997, Jaehyun.

Penampilan solo stage Jaehyun sangat amat menjadi sorotan baik dari kalangan fans maupun kalangan non-fans.

Lirik yang ia tulis sendiri serta ia composer-kan secara pribadi membuat lagu yang ditampilkan oleh idol bernama Jung Jaehyun ini terasa spesial.

Jaehyun memberi judul untuk lagu yang ia tulis sendiri dengan judul ‘Lost’.

Baca Juga: Beda Pandangan Kapolri dan Eks Menkes, Peningkatan Kasus Omicron Kabar Baik atau Buruk?

Memiliki arti yang dalam dan melodi RnB membuat siapa saja yang mendengarkan lagu ini akan terenyuh.

Pada event Video Call Fansign Album Universe 2021, salah satu fans yang berkesempatan melakukan video call fansign bersama dengan Jaehyun bertanya.

Fans bertanya apakah Jaehyun sendiri yang menjadi director dalam penampilan solonya atau staf yang menjadi director.

Dalam pertanyaan yang dilontarkan oleh fansnya, Jaehyun menjawab jika tata letak panggung dan penampilannya saat di atas panggung merupakan idenya sendiri.

Karena member yang memiliki lesung pipi ini merasa terhibur akan lagu yang ia ciptakan sendiri.

Baca Juga: Seksi Kenakan Swimsuit Ariel Tatum Bikin Meleleh, Warganet: Cantiknya Sepanjang Masa!

Makanya ia membuat suasana panggung seperti kamarnya sendiri yang dimana terdapat ranjang pada panggung saat penampilannya.

Dan juga background siluet cinta yang terlihat merupakan murni ide dari dirinya sendiri.

Sangat luar biasa bukan? Suasana dan tata letak panggung yang ia buat memang sangat cocok dengan lagu yang ia ciptakan sendiri.

Sudah tampan, mapan, sopan, dan memiliki segudang bakat makin jatuh hati kepada idol kelahiran 1997 ini bukan?

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x