Berikut Ini 5 Manfaat Puasa di Bulan Ramadhan untuk Menjaga Kesehatan Tubuh, Nomor 2 Paling Penting

18 Maret 2022, 21:15 WIB
Ilustrasi - Berikut Ini 5 Manfaat Puasa di Bulan Ramadhan untuk Menjaga Kesehatan Tubuh, Nomor 2 Paling Penting./foto pixabay /

GALAMEDIA – Arti puasa di bulan Ramadhan sebenernya memberikan banyak pelajaran selain memperkuat keimanan juga berguna bagi kesehatan.

Alasan utama seseorang berpuasa Ramadhan tidak lain yaitu untuk menjalankan rukun islam, memohon ampunan dan lebih kepada hal spiritual.

Padahal secara tidak langsung saat kita menjalani puasa di bulan Ramadhan, tubuh kita juga menjadi lebih sehat.

Berikut 5 manfaat berpuasa utuk kesehatan yang dirangkum dari berbagai sumber.

Baca Juga: Ivan Gunawan Curhat di Instagram Stories Buntut Dihujat Penonton INTM Cycle 2 Karena Sarah Menang

1. Mengurangi Kolestrol

Saat berpuasa tentu kita tidak akan menerima banyak asupan makanan yang dapat menyebabkan kolestrol, hal ini mampu menghindari tubuh dari lemak jahat, low density (LDL).

Sehingga arteri orang yang berpuasa tidak akan terhambat oleh kolestrol yang bisa menimbulkan penyakit komplikasi.

2. Mengurangi Lemak

Bagi seseorang yang bertubuh gemuk, seringkali disarankan untuk mengurangi lemak, ternyata puasa juga bisa menurunkan berat badan.

Sehingga kita aka terhindar dari penyakit seperti hipertensi, stroke, penyakit jantung dan lain sebagainya karena puasa membantu meredakan asupan kalori yang masuk ke tubuh.

Baca Juga: Menjelang Ramadhan dan Idul Fitri, Pemkab Garut Jamin Komoditas Hortikultura di Daerahnya Terpenuhi

3. Menjadi Detoks Tubuh

Selain itu, puasa juga berfungsi sebagai detoksifikasi tubuh yang berguna untuk membuang racun atau zat buruk yang ada dalam tubuh.

Salah satu manfaatnya yaitu untuk menghindari diri dari toksin atau zat-zat buruk bagi tubuh, sehingga tubuh akan terasa lebih sehat.

4. Mengurangi Kebiasaan Merokok

Selama berpuasa kita memang dianjurkan untuk menahan sesuatu yang dapat masuk ke tubuh, salah satunya merokok, hal ini berguna untuk mengurangi kebiasaan para perokok.

Baca Juga: Ini 3 Tujuan dari Adanya Puasa di Bulan Ramadhan Selain Mempertebal Iman dan Takwa

Meskipun tidak bisa langsung begitu saja berhenti, setidaknya perokok itu akan mengurangi intensitas merokoknya agar terhindar dari penyakit kanker paru-paru.

5. Menghindari Peradangan

Selanjutnya puasa bisa menghindari tubuh dari peradangan karena jika penyakit tersebut terus berlanjut, maka berujung penyakit lain seperti diabetes atau jantung.

Itulah beberapa manfaat puasa di bulan Ramadhan yang berguna bagi tubuh yang harus kalian ketahui.***

Editor: Lucky M. Lukman

Tags

Terkini

Terpopuler