Gunung Agung di Bali Meletus Cukup Dashyat, Tewaskan 1.148 Orang dan Lukai Ratusan Warga pada 16 Maret 1963

- 16 Maret 2021, 06:10 WIB
Asap disertai abu vulkanis keluar dari kawah Gunung Agung yang masih berstatus awas, terlihat dari Pos Pengamatan Gunung Api Agung, Desa Rendang, Karangasem, Bali, Sabtu, 9 Desember 2017 lalu.*/ANTARA
Asap disertai abu vulkanis keluar dari kawah Gunung Agung yang masih berstatus awas, terlihat dari Pos Pengamatan Gunung Api Agung, Desa Rendang, Karangasem, Bali, Sabtu, 9 Desember 2017 lalu.*/ANTARA /

GALAMEDIA - Di berbagai belahan dunia, banyak peristiwa penting terjadi pada tanggal 16 Maret, dari tahun ke tahun.

Tak sedikit dari peristiwa itu menjadi catatan sejarah penting bagi perjalanan hidup manusia.

Di antaranya yaitu pertempuran Iwo Jima, dihancurkannya Kota Würzburg, Jerman hingga letusan Gunung Agung di Bali yang menewaskan ribuan orang dan melukai ratusan lainnya.

Baca Juga: Pedangdut Ngetop Asal Sidoarjo Diduga Langgar Prokes Saat Pesta Ulang Tahun

Berikut sejumlah peristiwa penting di tanggal 16 Maret, yang dirangkum Galamedia dari berbagai sumber:

1521
Ferdinand Magellan mencapai Filipina. Ia adalah seorang penjelajah Portugis. Dia lahir di Sabrosa, di Portugal utara, dan melayani Raja Charles I dari Spanyol dalam rute pencarian ke arah barat menuju "Kepulauan rempah-rempah" (Kepulauan Maluku).

1926
Roket Berbahan Bakar Liqiud Diluncurkan. Seorang warga negara Amerika Serikat, Robert H Goddard, berhasil meluncurkan roket berbahan bakar cairan pertama di dunia di Auburn, Massachusetts.

Roket itu melaju selama 2,5 detik dengan kecepatan sekira 60 mph, mencapai ketinggian 41 kaki, dan mendarat 184 kaki jauhnya.

Roket setinggi 10 kaki dibangun dari pipa tipis dan didorong oleh oksigen serta bensin cair.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x