Do’a Saat Turun Hujan Supaya Berkah dan Tidak Menimbulkan Bencana, Umat Muslim Harus Tahu

- 25 Februari 2023, 07:32 WIB
umat islam wajib mengetahui dan mengamalkan do’a ketika turun hujan 
umat islam wajib mengetahui dan mengamalkan do’a ketika turun hujan  /Pixabay.com/PublicDomainPictures/

GALAMEDIANEWS – Do’a saat turun hujan supaya  berkah dan tidak menimbulkan  bencana, Rasulullah SAW mengajarkan kepada kita untuk membaca do’a ketika turun hujan. Bagaimanakah do’a saat turun hujan agar membawa keberkahan dan tidak menimbulkan bencana lingkungan.

 

Imam Ibnu Kastir menjelaskan dalam kitabnya, hujan termasuk nikmat Allah SWT yang dilimpahkan kepada ciptaannya. Sebagaimana Allah SWT berfirman:

هُوَ اللَّدِيْ أَنْزَلَ مِنَ السَّمَاءِ مَاءً لَّكُمْ مِنْهُ شَرَابٌ وَمِنْهُ شَجَرٌ فِيْهِ تُسِيْمُوْنَ

“dialah yang telah menurunkan air (hujan) dari langit untuk kamu. Sebagiannya menjadi minuman dan sebagiannya (menyuburkan) tumbuhan yang dengannya kamu menggembalakan ternakmu.” (Q.S An-Nahl: 10)

Allah SWT juga berfirman:


اَمَّنْ خَلَقَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضَ وَاَنْزَلَ لَكُمْ مِّنَ السَّمَاۤءِ مَاۤءً فَاَنْۢبَتْنَا بِه حَدَاۤىِٕقَ ذَاتَ بَهْجَةٍۚ مَا كَانَ لَكُمْ اَنْ تُنْۢبِتُوْا شَجَرَهَاۗ ءَاِلٰهٌ مَّعَ اللّٰهِ ۗبَلْ هُمْ قَوْمٌ يَّعْدِلُوْنَ ۗ

“Apakah (yang kamu sekutukan itu lebih baik ataukah) zat yang menciptakan  langit dan bumi serta yang menurunkan air dari langit untukmu, lalu kami menumbuhkan  dengan air itu kebun-kebun yang berpemandangan indah (yang) kamu tidak akan mampu menumbuhkan pohon-pohonnya? Apakah ada tuhan (lain) bersama Allah? Sebenarnya mereka adalah orang-orang yang menyimpang (dari kebenaran).” (Q.S An-Naml: 60)

Baca Juga: Bulan Puasa Disambut dengan Tradisi Munggahan Oleh Masyarakat Sunda

Halaman:

Editor: Fasya Askanti

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x