ONE PIECE: Dalang di Balik Munculnya Joy Boy, Shanks Sudah Tahu Sejak Awal

- 18 Mei 2024, 00:09 WIB
Keberadaan Luffy adalah Joy Boy sudah diketahui oleh Shanks sejak awal.***(Twitter @ViscaParsa)
Keberadaan Luffy adalah Joy Boy sudah diketahui oleh Shanks sejak awal.***(Twitter @ViscaParsa) /

 

GALAMEDIANEWS - Joy Boy adalah nama karakter yang pernah hidup di abad kekosongan dalam seri One Piece dan diramalkan akan kembali pada 800 tahun kemudian, di mana sudah diketahui bahwa Monkey D. Luffy adalah orangnya.

Namun, siapa sangka bahwa Shanks, Kapten Bajak Laut Rambut Merah, sudah mengetahui sejak lama bahwa Luffy adalah Joy Boy dan dia juga merupakan dalang dibalik munculnya sosok Dewa Matahari Nika di One Piece itu.

Lah kok bisa Shanks sudah mengetahuinya sejak awal bahwa Luffy adalah sosok Joy Boy? Untuk itu, simak penjelasan ini, di mana kami akan mengikuti perjalanan Bajak Laut Rambut Merah.

Baca Juga: Point Arena Gelar Microsoft Excel World Championship, Pemenang Akan Wakili Indonesia di Las Vegas

Shanks di Balik Munculnya Joy Boy:

Shanks bersama kru-nya berusaha mengambil buah iblis Gomo Gomo no Mi dari tangan CP9 yang di pimpin oleh Who's-Who. di mana dia sudah tahu bahwa buah itu berhubungan dengan Joy Boy, itu sebabnya dia bersikeras untuk mendapatkannya.

Kemudian dia pergi ke Pulau Dawn, Desa Foosha, di mana banyak teori yang mengatakan bahwa Shanks ke sana untuk memberikan buah itu kepada Ace, anak dari mantan kaptennya.

Alhasil, setibanya di sana dia bertemu Luffy yang berumur enam tahun, dan setelah Luffy berusia tujuh tahun, Luffy memakan buah Nika tanpa disengaja.

Baca Juga: Menyala Abangku!!! Dari Hasil Eksplorasi Hingga Mei 2024, Terdapat 2.893 Spesies Anggrek Liar di Pulau Papua!

Halaman:

Editor: H. Bambang Priambodo

Sumber: Twitter @333VIL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah