ONE PIECE: Dalang di Balik Munculnya Joy Boy, Shanks Sudah Tahu Sejak Awal

- 18 Mei 2024, 00:09 WIB
Keberadaan Luffy adalah Joy Boy sudah diketahui oleh Shanks sejak awal.***(Twitter @ViscaParsa)
Keberadaan Luffy adalah Joy Boy sudah diketahui oleh Shanks sejak awal.***(Twitter @ViscaParsa) /

 

GALAMEDIANEWS - Joy Boy adalah nama karakter yang pernah hidup di abad kekosongan dalam seri One Piece dan diramalkan akan kembali pada 800 tahun kemudian, di mana sudah diketahui bahwa Monkey D. Luffy adalah orangnya.

Namun, siapa sangka bahwa Shanks, Kapten Bajak Laut Rambut Merah, sudah mengetahui sejak lama bahwa Luffy adalah Joy Boy dan dia juga merupakan dalang dibalik munculnya sosok Dewa Matahari Nika di One Piece itu.

Lah kok bisa Shanks sudah mengetahuinya sejak awal bahwa Luffy adalah sosok Joy Boy? Untuk itu, simak penjelasan ini, di mana kami akan mengikuti perjalanan Bajak Laut Rambut Merah.

Baca Juga: Point Arena Gelar Microsoft Excel World Championship, Pemenang Akan Wakili Indonesia di Las Vegas

Shanks di Balik Munculnya Joy Boy:

Shanks bersama kru-nya berusaha mengambil buah iblis Gomo Gomo no Mi dari tangan CP9 yang di pimpin oleh Who's-Who. di mana dia sudah tahu bahwa buah itu berhubungan dengan Joy Boy, itu sebabnya dia bersikeras untuk mendapatkannya.

Kemudian dia pergi ke Pulau Dawn, Desa Foosha, di mana banyak teori yang mengatakan bahwa Shanks ke sana untuk memberikan buah itu kepada Ace, anak dari mantan kaptennya.

Alhasil, setibanya di sana dia bertemu Luffy yang berumur enam tahun, dan setelah Luffy berusia tujuh tahun, Luffy memakan buah Nika tanpa disengaja.

Baca Juga: Menyala Abangku!!! Dari Hasil Eksplorasi Hingga Mei 2024, Terdapat 2.893 Spesies Anggrek Liar di Pulau Papua!

Shanks kemudian meninggalkan Pulau Foosha, begitu Luffy memakan buah tersebut, dia bertemu Rayleigh dua tahun setelahnya dan mengatakan bahwa Luffy memiliki mimpi yang sama dengan Roger.

Hal ini ditegaskan kembali, ketika Luffy memberi tahu teman-temannya bahwa dia menceritakan impiannya kepada Shanks. Dengan Shanks memberi tahu Rayleigh bahwa Luffy memiliki mimpi yang sama dengan Roger, timbullah pertanyaan mengapa hal itu tidak terlihat di bab pertama?

Satu-satunya hal yang berhubungan dengan mimpi yang diucapkan Luffy pada chapter pertama adalah "Aku ingin menjadi raja bajak laut!".

Menjadi raja bajak laut jelas bukan impian Luffy, karena itu hanyalah batu loncatan menuju impian Luffy. Dan tentunya Luffy memberi tahu Shanks tentang mimpinya, sebelum dia memakan buah Nika.

Baca Juga: Anak-anak yang Mengalami Obesitas Berdampak Mengurangi Setengah Harapan Hidup

Mungkin saja Shanks sudah merencanakan untuk Luffy memakan buah iblis tersebut, setelah dia mendengar mimpi Luffy. Pasalnya, Roger telah mempelajari sejarah sebenarnya, berarti dia tahu semua tentang Joy Boy, Nika, dan ramalan.

Roger kemudian memastikan segalanya terjadi melalui para pengikutnya, khususnya Shanks, karena dialah yang paling muda dan memiliki topi jerami.

Roger mengetahui ramalan bahwa dalam 20 tahun, seorang bajak laut akan lahir di Pulau Dawn, dan dia akan memakan buah iblis Dewa Matahari Nika.

Roger mempercayakan Shanks untuk memastikan hal itu terjadi. Roger sengaja menginspirasi zaman bajak laut, untuk melahirkan bajak laut sebanyak mungkin, membantu kembalinya Joy Boy, sebagai bajak laut.

Baca Juga: Inilah Tempat Makan Unik di Berbagai Penjuru Dunia, Ada Yang Gunakan Jasa Robot AI Juga Lho!!!

Tanda-tanda Luffy adalah Joy Boy

- Luffy mengatakan mimpi yang sama dengan Roger, dan itu adalah tanda pertama dari Joy Boy. Jadi Shanks menyimpan buah itu disekitarnya agar bisa dimakan oleh Luffy.

- Luffy juga bilang ingin jadi bajak laut, dan itu adalah tanda kedua dari Joy Boy, karena Joy Boy merupakan orang pertama dalam sejarah yang menjadi bajak laut.

- Setelah Shanks menyadari situasinya, dia akhirnya menyelesaikan tanda terakhir Joy Boy dengan menyerahkan topi jerami kepada Luffy.***

Editor: H. Bambang Priambodo

Sumber: Twitter @333VIL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah