SMA terbaik di Kabupaten Bekasi, Prestasi Cemerlang, Masa Depan Gemilang

- 3 September 2023, 22:27 WIB
SMA terbaik di Kabupaten Bekasi, 2 Besar se-Kabupaten Bekasi
SMA terbaik di Kabupaten Bekasi, 2 Besar se-Kabupaten Bekasi / albinaa.sch.id/

GALAMEDIANEWS - SMA terbaik di Kabupaten Bekasi, banyak diincar oleh para orangtua siswa yang hendak memasukan anaknya ke jenjang Sekolah Menengah Atas. 

Banyak SMA terbaik di Kabupaten Bekasi yang kualitasnya tak kalah unggul dengan sekolah-sekolah menengah atas di Kota Bekasi. Terbukti dengan masuknya berbagai SMA di Kabupaten Bekasi sebagai sekolah yang mendapat total nilai UTBK tertinggi di tingkat nasional. 

Sekolah SMA terbaik di Kabupaten Bekasi versi LTMPT tahun 2022, dirangkum Galamedianews sebagai berikut:

Baca Juga: 9 SMA di Kota Palembang yang Masuk Jajaran Sekolah Terbaik se-Indonesia

  1. SMAN 1 Tambun Selatan

Peringkat pertama sebagai sekolah terbaik versi LTMPT 2022, diraih oleh SMAN 1 Tambun Selatan. Sekolah yang dikenal dengan sebutan Bonlap ini, mendapat peringkat ke- 347 di tingkat nasional dari 1000 sekolah SMA di Indonesia.

Skor total nilai UTBK yang dicapai, yakni 542,223 dan SMA Bonlap berhasil menempati posisi ke- di tingkat provinsi Jawa Barat. 

SMAN 1 Tambun Selatan banyak meraih prestasi di tingkat nasional hingga Internasional. Beberapa prestasi tersebut, di antaranya:

  • sebagai duta pelajar Indonesia yang dikirim ke Amerika Serikat sebagai peserta AFS tahun 2010
  • Juara 1 Lomba Pidato Bahasa Jepang tingkat Nasional di Universitas Persada
  • Juara 1 Lomba Energy for Suistainability TechFest di Universitas Prasetya Mulya Tingkat Nasional 2016

SMA Negeri 1 Tambun Selatan berdiri sejak tahun 1984 dan merupakan afiliasi dari SMAN 1 Bekasi. Sekolah yang terletak di Jl. Kebon Kelapa No.02 Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi ini, diresmikan sebagai Sekolah Rintisan Bertaraf Internasional (RSBI) oleh Dinas Pendidikan Nasional. 

Baca Juga: 5 SMA Swasta Terbaik di Kota Medan, Ada yang Masuk 100 Besar Nasional

Halaman:

Editor: Ryan Pratama

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x