BAZNAS Bersama Bulan Sabit Merah Mesir (Egyptian Red Crescent Society) Teken Kerja Sama Program Membasuh Luka

- 28 November 2023, 16:38 WIB
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI melakukan kerja sama dengan Egyptian Red Crescent Society (ERCS) atau Bulan Sabit Merah Mesir dalam upaya mempermudah penyaluran bantuan untuk masyarakat Palestina
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI melakukan kerja sama dengan Egyptian Red Crescent Society (ERCS) atau Bulan Sabit Merah Mesir dalam upaya mempermudah penyaluran bantuan untuk masyarakat Palestina /

GALAMEDIANEWS - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI melakukan kerja sama dengan Egyptian Red Crescent Society (ERCS) atau Bulan Sabit Merah Mesir dalam upaya mempermudah penyaluran bantuan untuk masyarakat Palestina.

Egyptian Red Crescent Society (ERCS) (Arab: الهلال الاحمر المصرى) yang didirikan pada tahun 1911 merupakan badan resmi utama yang memiliki tanggung jawab membantu otoritas publik dalam layanan medis darurat, bantuan kemanusiaan dan nilai-nilai kemanusiaan internasional di Mesir.

Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad MA., dengan Direktur Eksekutif ERCS Dr. Ramy El-Nazer, di Mesir baru-baru ini.

Baca Juga: Menjadi Top Nasional, 7 SMA Terbaik di Blitar Ini Mempunyai Nilai UTBK yang Tinggi di Jawa Timur

"Alhamdulillah ini merupakan salah satu langkah signifikan yang dilakukan BAZNAS dalam melakukan kolaborasi dengan salah satu lembaga kemanusiaan besar di Mesir, sebagai upaya untuk mempermudah penyaluran bantuan kepada masyarakat Palestina," ujar Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad MA, dalam keterangan tertulis, Selasa 28 November 2023.

Kiai Noor menyebutkan, program Membasuh Luka Palestina bertujuan untuk memberikan kebutuhan mendesak masyarakat Palestina, dengan menekankan bantuan medis dan dukungan penghidupan terutama bagi warga Gaza.

"BAZNAS bangga menjadi mitra ERCS dalam program Membasuh Luka Palestina. Kolaborasi ini mencerminkan pentingnya kerja sama internasional dalam mengatasi krisis kemanusiaan, khususnya saat ini yang terjadi di Palestina," ucapnya.

Kiai Noor mengatakan, ERCS dengan keahliannya dalam layanan medis darurat, akan bekerja sama dengan BAZNAS untuk memastikan bantuan senilai 330.000 Dolar AS (sekitar Rp5 miliar) tersebut sampai kepada masyarakat Palestina.

"Melalui program Membasuh Luka Palestina, kami berharap mampu memberikan bantuan yang signifikan dan membantu memulihkan kehidupan masyarakat Palestina yang terdampak," tambahnya.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x