PREDIKSI SKOR Piala AFC Stallion Laguna FC vs Bali United, Serta Jadwal dan Susunan Pemain Hari Ini

20 September 2023, 10:55 WIB
Prediksi Piala AFC: Stallion Laguna FC vs Bali United, Serta Jadwal Susunan Pemain Hari Ini/ Instagram.com @baliunitedfc / /

GALAMEDIANEWS - Simak prediksi skor Piala AFC, antara Stallion Laguna FC vs Bali United. Jadwal pertandingan diselenggarakan hari ini Rabu, 20 September 2023 di Binan Football Stadium, Filipina.

Pertandingan akan berlangsung sore ini pukul 15.00 WIB. Ini merupakan laga perdana Piala AFC 2023 atau 2024, dimana Bali United akan melakoni laga melawan Stallion Laguna FC.

Baca Juga: PREDIKSI SKOR Benfica vs Salzburg Liga Champions 2023-2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

Baca Juga: Ingin Anak Anda Pintar Matematika, Yuk Lakukan 6 Kegiatan Pra Berhitung ini di Rumah

Prediksi skor dan pertandingan ini akan menarik dan cukup ketat lantaran kedua kubu pasti berusaha menampilkan permainan terbaiknya untuk mengamankan poin penuh.

Meskipun dilihat dari jejak sebelumnya, baik Bali United maupun Stallion Laguna selaku tuan rumah, modal mereka menuju laga perdana Piala AFC 2023/2024 ini sama-sama tak bagus.

Sesuai hasil drawing kedua tim masuk kedalam Grup G. Sebelum berjumpa, keduanya menuai hasil kurang maksimal pada kompetisi domestik.

Keduanya juga pernah head to head sebanyak tiga kali. Wakil Filipina ini selalu menjadi batu krypton untuk Ilija Spasojevic dkk. Mulai dari Ceres Negros yang sudah berganti nama menjadi United City FC, hingga Global Cebu yang juga berganti nama menjadi Global FC.

Menuju match pertama ini, tim asuhan Stefano Cugurra membawa sebanyak 23 pemain dalam pertandingan kali ini.

Baca Juga: Link Nonton Drakor Moving Episode 18-20, Tayang Hari Ini!

Tim asuhan Stefano Cugurra tetap perlu waspada menghadapi Stallion Laguna. Pelatih yang akrab disapa Teco tersebut wajib meraih poin kemenangan jika ingin lolos ke babak selanjutnya.

Melansir dari transfermarkt.com di atas kertas, tim asuhan Teco sebenarnya bisa memenangkan pertandingan. Apalagi jika melihat nilai pasar Stallion Laguna yang hanya sekitar 2 persen dari nilai pasar Bali United.

Analisis Pertandingan

Teco sebelumnya sudah melakukan analisis pertandingan Jordan Jarvis dkk. dalam dua pertandingan terakhirnya.

Ia mengatakan hasil dari dua laga Jordan Jarvis dkk kurang bagus, sehingga tim asuhannya lebih baik fokus untuk bisa memperbaiki kesalahan-kesalah untuk bisa dapat hasil yang positif.

Tim lawan ternyata memiliki ambisi dan semangat yang tinggi saat menghadapi Serdadu Tridatu. Sebagai informasi tambahan, ini merupakan edisi perdana Stallion Laguna FC berlaga di AFC Cup.

Baca Juga: 8 SMA Terbaik di Sumedang, No 1 Masuk Tingkat Nasional

Baca Juga: 3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bandung dengan View Bagus dan Beragam Fasilitas Menarik

Pelatih Stallion, Ernest Thomas Nierras juga merangkap sebagai Presiden Klub tersebut , sehingga semangatnya menggebu di pertandingan perdana grup G.

Prediksi Skor dan Susunan Pemain

Stallion Laguna FC (4-3-3): Vinci Valdez III sebagai kiper; Matthew Nierras, Jordan Jarvis, Abraham Placito, Jayvee Kallukaran sebagai pemain belakang; Kraig Bonanken, Nathan Rilloraza, Reo Nakamura pemain tengah; Juan Trujillo, Yuta Nomura, Finn McDaniel pemain depan.

Pelatih: Ernest Thomas Nierras

Bali United (4-1-3-2): Adilson Maringa sebagai kiper; Ardi Idrus, Elias Dolah, Haudi Abdillah (C), Novri Setiawan (belakang); Mohammed Rashid, Privat Mbarga, Eber Bessa pemain tengah, M. Rahmat, Ilija Spasojevic, Jefferson de Assis pemain depan

Pelatih: Stefano Cugurra

Prediksi skor antara Stallion Laguna 1-1 Bali United.

Demikian informasinya jangan sampai lewatkan pertandingannya yang akan berlangsung hari ini.***

Editor: Lucky M. Lukman

Sumber: Transfermarkt Sofascore

Tags

Terkini

Terpopuler