Gol Tunggal David da Silva Bawa Persib Bandung Ungguli Madura United, Nick Kuipers Jadi Tumbal

- 20 Januari 2023, 20:44 WIB
David Da Silva
David Da Silva /persib.co.id/Barly Isham

 

GALAMEDIANEWS - 10 Pemain Persib Bandung berhasil memenangkan laga kontra Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat 20 Januari 2023.

Nick Kuipers diganjar kartu merah pada menit ke-86 usai mendapatkan kartu kuning kedua setelah melakukan pelanggaran terhadap Lulinha.

Meski 10 pemain dalam sisa pertandingan, Persib Bandung mampu bertahan hingga peluit panjang ditiup.

Persib Bandung unggul melawan Madura United berkat gol tunggal David da Silva di menit ke-76.

Hasil ini membawa Persib naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan mengemas 36 poin dari 18 pertandingan.

Akibatnya, Persija Jakarta tergeser ke peringkat keempat.

Baca Juga: Boruto Chapter 77, Kawaki Perlahan Berubah Jadi Sosok Antagonis hingga Culik Naruto dan Hinata

Kekalahan Madura United membuatnya bertahan di posisi kedua klasemen sementara dengan mengemas 36 poin.

Madura United gagal merebut posisi pemimpin klasemen sementara Liga 1 PSM Makassar yang mengantongi 38 poin.

Sebenarnya pertandingan Madura United vs Persib berlangsung seimbang karena kedua tim saling berbalas serangan.

Persib bandung lebih dulu mengancam gawang Madura United lewat tendangan mendatar David Da Silva di menit ke-9.

Hanya saja sepakan David Da Silva hanya membentur tiang, bola tersebut sempat diteruskan dengan tendangan Ciro Alves tapi masih melenceng.

Kemudian pada menit ke-41 Ciro Alves pun nyaris membobol gawang Madura United lewat tembakan keras dari luar kotak penalti.

Tembakan Ciro masih melambung jauh di atas mistar gawang Madura United.
Babak pertama berakhir dengan skor imbang 0-0.

Baca Juga: Link Nonton Anime Isekai Nonbiri Nouka Episode 3 Sub Indo TERBARU, Download Bukan dari Anoboy

Pada babak kedua, Madura United mampu menciptakan peluang lewat sundulan Cleberson di menit ke-51.

Namun bola dari Cleberson masih mengarah tepat dalam pelukan kiper Persib Teja Paku Alam.

Semenit kemudian Persib kembali mengancam gawang Madura United lewat akselerasi Beckham Putra Nugraha.

Sayangnya usai melewati adangan empat pemain Madura United finishing Beckham kurang sempurna hingga bola melenceng di sisi kiri gawang Laskar Sapeh Kerap.

Madura United kembali mengancam gawang Persib di menit ke-53 lewat akselerasi Beto Goncalves yang diselesaikan dengan shooting keras.

Hanya tembakan pemain berusia 42 tahun itu masih melambung di atas mistar gawang Persib.

David da Silva,
David da Silva,

Akhirnya David Da Silva mampu membawa Persib unggul 1-0 usai berhasil memanfaatkan blunder bek Madura United Cleberson di menit ke-76.

Gol tercipta berawal dari kesalahan Cleberson di depan kotak penalti, bola berhasil direbut David Da Silva lalu dia mengecoh kiper Madura United dan tercipta gol untuk Persib.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Seorang Hamba Butuh Istighfar, Dilengkapi Dengan Pendukung Berupa Ayat Al-Qur’an dan Hadits

Kemenangan Persib harus dibayar mahal setelah di menit ke-86 Persib harus bermain dengan 10 pemain akibat Nick Kuipers mendapatkan kartu kuning kedua yang berujung kartu merah setelah melakukan pelanggaran terhadap Lulinha.

Sempat terjadi protes keras dari para pemain Persib kepada wasit. Namun pertandingan tak lama kemudian dilanjutkan kembali.

Di menit ke-87, Madura United mendapatkan peluang emas lewat tendangan salto Beto. Sayangnya tendangan salto Beto hanya mampu membentur mistar.

Hingga pertandingan berakhir Persib mampu mempertahankan skor 1-0.

Susunan Pemain

Madura United:

Miswar Saputra; Hasim Kipuw, Cleberson De Souza, Kadek Raditya, Reva Adi Utama; Le Yujun, Hugo Gomes, Lulinha, Malik Risaldi; Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves

Persib Bandung:

Teja Paku Alam; Daisuke Sato, Victor Igbonefo, Nick Kuipers, Henhen Herdiana; Dedi Kusnandar, Abdul Aziz, Beckham Putra; Frets Butuan, David Da Silva, Ciro Alves.***

Editor: Shiddik Zaenudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x